SuaraBatam.id - Pihak Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Tanjungpinang mengklaim, stok tabung oksigen di RS tersebut masih cukup untuk menangani pasien COVID-19.
"Stok tabung oksigen aman, kendati dalam kurun waktu dua minggu terakhir terjadi lonjakan kasus COVID-19," kata Kepala IGD RSUD Kota Tanjungpinang Bakri di Tanjungpinang, Selasa (13/7/2021).
Ia menyatakan, sejak sebelum pandemi hingga saat ini, pasokan tabung oksigen di rumah sakit itu selalu tercukupi.
Ia juga membantah informasi beredar bahwa tabung oksigen mulai langka seiring dengan meningkatnya jumlah pasien terpapar COVID-19 di Kota Tanjungpinang.
Baca Juga:Klaim Tak Ada Pihak Timbun Tabung Oksigen, Wali Kota Tangerang: Kalau Ada Lapor ke Polisi
"Kabar itu tidak benar," ujar dia.
Dia mengatakan rata-rata pemakaian tabung oksigen per hari mencapai 200 unit. Tabung oksigen itu dipasok dari Kijang, Kabupaten Bintan.
"Setiap hari dipasok dari Kijang, jumlahnya tergantung permintaan dari kami (rumah sakit, red.)," ungkapnya.
Bakri menekankan saat ini tabung oksigen memang diperlukan untuk merawat pasien COVID-19 dengan gejala sedang hingga berat di rumah sakit.
Penderita penyakit kronis lain seperti penyakit paru obstruksi kronik (PPOK) berat juga membutuhkan suplai oksigen agar pasien dapat bertahan hidup.
Baca Juga:Pemerintah Impor 40 Ribu Ton Oksigen Cair, Luhut : Lebih Bagus Berjaga-Jaga
"Pemerintah berupaya menjaga ketersediaan tabung oksigen di rumah sakit. Masyarakat tak perlu khawatir, tetap jaga kesehatan di tengah pandemi," pungkasnya.