SuaraBatam.id - Dalam tradisi Islam, penyembelihan hewan kurban memiliki makna spiritual yang mendalam, sebagai bentuk ketaatan dan penghormatan kepada Allah SWT.
Melansir NUonline, Ustadz Alhafiz Kurniawan, Wakil Sekretaris Lembaga Bahtsul Masail Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LBM PBNU), menyoroti pentingnya membaca doa yang tepat saat menyembelih hewan kurban.
Ustadz Alhafiz menguraikan doa-doa yang dianjurkan untuk dibaca sebelum dan saat menyembelih, dengan harapan agar ibadah kurban diterima oleh Allah.
Doa-doa ini dikutip dari kitab-kitab klasik seperti "Irsyadul Anam fi Tarjamati Arkanil Islam" karya Sayid Utsman bin Yahya dan "Tausyih ala Ibni Qasim" karya Syekh M Nawawi bin Umar Banten.
- Doa tersebut adalah sebagai berikut:
Allâhumma hâdzihî minka wa ilaika, fataqabbal minnî yâ karîm
Artinya, "Ya Tuhanku, hewan ini adalah nikmat dari-Mu. Dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya hai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrubku."
Doa ini dibaca dengan harapan Allah menerima ibadah kurban yang dilakukan. Sebelum membaca doa ini, terdapat beberapa doa lain yang harus dibaca saat mengambil ancang-ancang untuk menyembelih hewan kurban, sesuai dengan petunjuk dari Syekh M Nawawi Banten dalam kitabnya "Tausyih ala Ibni Qasim":
- Membaca “Bismillâh”
“Bismillâhir rahmânir rahîm” yang artinya “Dengan nama Allah” atau “Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, lagi Maha Penyayang”.
- Membaca shalawat untuk Rasulullah saw:
Allâhumma shalli alâ sayyidinâ muhammad, wa alâ âli sayyidinâ Muhammad
Baca Juga: Bingung Mau Diolah Jadi Apa? Ini 8 Ide Masakan dari Daging Kambing
yang artinya “Tuhanku, limpahkan rahmat untuk Nabi Muhammad Saw dan keluarganya.”
- Membaca takbir tiga kali dan tahmid sekali:
Allâhu akbar, Allâhu akbar, Allâhu akbar, walillâhil hamd
yang artinya “Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, Allah Maha Besar, segala puji bagi-Mu.”
- Kemudian membaca doa menyembelih
Allâhumma hâdzihî minka wa ilaika, fataqabbal minnî yâ karîm
Ustadz Alhafiz juga menambahkan bahwa takbir pada poin ketiga bisa juga dibaca sebelum bismillah pada poin pertama.
Berita Terkait
-
Tata Kelola Hewan Kurban Memprihatinkan! Cak Imin Dorong Jakarta Jadi Role Model
-
Raih Capaian Gemilang, Pengunjung Vasaka Hotel Naik Signifikan Saat Libur Panjang Idul Adha
-
Dampak PHK: Jumlah Orang Berkurban Idul Adha 2025 Anjlok!
-
Sebar Qurban 2025: Menjangkau 202 Ribu Penerima di 130 Kota dan 9 Negara
-
Bikin Kompetisi Padel dan Diikuti Belasan Artis, Marshel Widianto Siapkan Hadiah Kambing
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen