SuaraBatam.id - Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan (DP3) Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) kembali mengadakan pasar murah jelang Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah.
Kepala DP3 Kota Tanjungpinang, Robert, menjelaskan bahwa ada dua lokasi lagi untuk pangan murah yaitu di Jalan Bandara, Kelurahan Pinang Kencana pada Rabu, 5 Juni 2024 dan di Gedung Serbaguna RW 4, Kelurahan Sungai Jang, Kamis, 6 Juni 2024.
"Dalam sepekan ini, akan ada tiga kali gerakan pangan murah dalam rangka menyambut Idul Adha," kata Kepala DP3 Kota Tanjungpinang saat meninjau gerakan pangan murah di halaman Kantor Camat Tanjungpinang Kota di Kelurahan Kampung Bugis, dikutip dari Antara, Rabu 4 Mei 2024.
Lebih lanjut, Robert menerangkan bahwa tujuan utama dari gerakan ini adalah untuk menstabilkan harga pangan yang akhir-akhir ini mengalami fluktuasi di pasaran.
Baca Juga: Hasan Tak Lagi Menjabat Pj Wali Kota Tanjungpinang, Digantikan Sosok Ini
"Harga kebutuhan pokok agak naik, sehingga ini upaya kami menjaga pasokan dan stabilitas pangan agar tidak terjadi kenaikan terlalu tinggi," ujar Robert.
Masyarakat yang berbelanja di pasar murah DP3 ini mendapatkan harga sembako yang jauh lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran.
Misalnya beras SPHP Rp58 ribu per lima kilogram, lalu beras premium bulog Rp65 ribu per lima kilogram, gula pasir maniskita Rp14 ribu per kilogram, dan daging kerbau beku Rp80 ribu per kilogram.
Selanjutnya, ada minyak goreng Rp13 ribu per liter, tepung terigu Rp7.500 per liter, beras gajah merah Rp74 ribu per lima kilogram, beras anak koki Rp64 ribu per lima kilogram, bawang putih Rp32 ribu per kilogram, bawang merah Rp24 ribu per kilogram, kentang Rp14 ribu per kilogram, wortel Rp16 ribu per kilogram, dan telur Rp50 ribu per papan.
Baca Juga: Dua Tersangka Korupsi Pembangunan Polder Pengendali Banjir di Tanjungpinang Ditahan
Berita Terkait
-
Pasar Murah Pemkab Nagan Raya Aceh, Ini Daftar Lokasi dan Pelaksanaannya
-
Tekan Inflasi, TP PKK Pusat Gelar Pasar Murah Minyak Goreng di Sekitar Jakarta
-
Inflasi Idul Adha Tidak Setinggi Idul Fitri, Tetap Ada Gerakan Pasar Murah di Kota Tarakan
-
Usai 10 Jam Diperiksa Kasus Surat Tanah, Eks Pj Walkot Tanjungpinang Hasan Nginap di Penjara
-
Harga Sembako Mulai Menurun, Pemprov Jateng Gencarkan Gerakan Pangan Murah
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra