SuaraBatam.id - Li Claudia Chandra, atau yang akrab disapa Alin, resmi dicalonkan oleh Partai Gerindra sebagai kandidat Wali Kota Batam. Ia membenarkan akan bertarung dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwako) wilayah itu yang akan digelar pada 27 November 2024.
Alin, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Tangerang Selatan (Tangsel), mengonfirmasi pencalonannya dan meminta doa agar semua proses berjalan lancar. "Benar. Doakan ya semoga lancar," ujar Alin dilansir dari Batamnews, 30 Mei 2024.
Keputusan Alin untuk maju di Pilwako Batam bukanlah keputusan pribadi semata, melainkan penugasan dari partai.
"Saya diperintah partai maju di Batam dan kawan-kawan di sana juga minta saya berperan aktif membangun Kota Batam," ujarnya.
Baca Juga: Terminal 2 Bandara Hang Nadim Batam Mulai Dibangun dengan Investasi Rp2,4 Triliun
Latar Belakang Li Claudia Chandra
Li Claudia Chandra mengaku berasal dari Kepulauan Riau. Li Claudia Chandra lahir di Dabo, Lingga, Kepulauan Riau, dan menganggap Kota Batam sebagai kampung halaman dan tempat kelahirannya.
"Kota Batam kampung saya, kan saya dari Kepulauan Riau, keluarga besar di sana," jelasnya.
Dengan akar yang kuat di Kepulauan Riau, Alin memahami karakter dan kebutuhan masyarakat setempat, yang menjadi modal penting dalam pencalonannya sebagai Wali Kota Batam.
Karir dan Prestasi Li Claudia Chandra
Baca Juga: Mantan Kepala Bidang TIK Polda Kepri Terjerat Narkoba
Sebelum menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Tangsel, Alin pernah mengikuti kontestasi pemilihan kepala daerah Tangsel pada tahun 2015, di mana ia memperoleh 42.094 suara bersama pasangannya dari Partai Demokrat.
Selain itu, dalam Pemilu 2024, Alin maju sebagai Caleg DPR RI dari Dapil Kalimantan Barat 2 dan meski mendapatkan suara terbanyak, ia masih kalah bersaing dengan PDI Perjuangan yang berhasil memperoleh dua kursi dari dapil tersebut.
Berita Terkait
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Terkini, Sempat Rp17 Jutaan Sekali Terbang
-
Idrus Marham Pasang Badan untuk Dasco: Dia Episentrum Aspirasi Masyarakat dan Politik
-
Soal Bisnis Judol di Kamboja, Legislator Gerindra Pasang Badan Bela Dasco: Tuduhan Tak Berdasar!
-
Gestur Hormat Prabowo ke Megawati: Bukan Hanya Soal Usia, Tapi Juga...
-
Makna Parsel Sayur Mayur dari Prabowo untuk Megawati Saat Idulfitri, Begini Kata Sekjen Gerindra
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
Terkini
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar
-
Longsor Parah Lumpuhkan Akses ke Pelabuhan Utama Lingga, Warga Minta PU Segera Perbaiki Jalan
-
Meutya Hafid Sebut iPhone 16 Lolos Sertifikasi, AirTag Segera Diproduksi di Batam
-
200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?
-
Waspadai Modus Penipuan Jelang Lebaran di Batam, Ini Tips Agar Tak Jadi Korban