SuaraBatam.id - Sampah-sampah menumpuk di Tempat Pembuangan Sementara (TPS) di Pulau Karimun Besar, Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri).
Dilansir dari Batamnews--jaringan suara.com, diduga sampah menumpuk itu karena mobil distribusi pengangkut sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Karimun tidak beroperasi sejak beberapa hari terakhir.
Tumpukan sampah yang tidak diangkut-angkut dari TPS ke TPA tersebut, tidak hanya mengganggu pemandangan, tapi juga mengeluarkan aroma tak sedap menusuk hidung.
Warga setempat pun mengeluhkan sampah yang semakin menumpuk di TPS, yang lokasinya juga berada di pinggir-pinggir jalan raya, hingga pusat kota.
“Sudah beberapa hari ini sampah menumpuk, tidak ada diangkut oleh dinas yang bertanggungjawab, hampir semua TPS sampahnya menumpuk,” ujar Ricky, warga Pamak Tebing, Rabu, 15 November 2023.
“Kalau dibiarkan berlarut, sampah-sampah ini semakin menumpuk dan baunya sangat menyengat,” ucap Ricky.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Karimun, Rita Agustina, menyebutkan bahwa pihaknya sudah mulai melakukan pengangkutan sampah.
“Kami sedang bekerja, dan sudah kembali bekerja seperti semula,” kata Kadis Rita.
Diketahui, terjadinya keterlambatan dalam pengangkutan sampah tersebut karena adanya kendala dalam persoalan BBM untuk mobil distribusi sampah tersebut.
Baca Juga: Produksi Sampah Batam 1.000 Ton per Hari, Pemko Berharap Masyarakat Bisa Daur Ulang
“Insya Allah enggak ada masalah, cuma miss komunikasi saja,” ucapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar