Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Senin, 13 November 2023 | 12:09 WIB
Dua atlet gulat asal Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) lolos ke Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumatera Utara 2024. [antara]

SuaraBatam.id - Dua atlet gulat asal Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) lolos ke Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumatera Utara 2024.

Dua atlet itu di antaranya M Rizki Akbar di kelas 86 kilogram dan Gres di kelas 50 kilogram. Kepri membawa sembilan atlet untuk mengikuti Pra PON di Jakarta tahun 2023.

"Cabang olahraga gulat Kepri lolos PON 2024, setelah meraih medali di ajang Pra PON yang selenggarakan di Jakarta," kata Asisten Pelatih Gulat Kepri, Wahyunda Ade Putra di Batam, dikutip dari Antara, Minggu.

"Kita akan maksimalkan persiapan atlet yang berkompetisi di PON 2024 guna meraih medali," ujar Wahyunda.

Baca Juga: Kemenkumham Setujui Pengurangan Biaya Visa on Arrival di Kepri

Sementara, Ketua Satgas Pra PON Kepri, Buralimar menyampaikan dengan lolosnya cabang gulat, menambah satu lagi cabang olahraga untuk mewakili Kepri di PON 2024.

Ia menyebut sampai saat ini total sudah ada 23 cabang olahraga lolos PON 2024 dengan jumlah atlet sekitar 63 orang. Cabang olahraga yang lolos itu berasal dari kualifikasi Pra PON dan Porwil Riau 2023.

"Mudah-mudahan cabang olahraga lolos PON terus bertambah, mengingat Pra PON dan Porwil Riau masih berlangsung," kata Buralimar.

Buralimar juga mengapresiasi atlet dan pelatih cabang gulat Kepri, karena berhasil lolos PON Aceh-Sumatera Utara. Ia berharap cabang olahraga tersebut dapat meraih hasil maksimal pada PON 2024.

"Maksimalkan persiapan dengan sisa waktu yang ada. Kami dukung penuh cabang gulat agar meraup medali di PON 2024," kata Buralimar. [antara]

Baca Juga: Sebanyak 605 Pegawai Honorer Fiktif Diduga Direkrut di Setwan DPRD Kepri

Load More