SuaraBatam.id - Seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) asal Sumatera Utara (Sumut), inisial TRH ditemukan tewas di Perumahan Genta 1, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam, Kepulauan Riau, Sabtu, 4 November 2023, sekitar pukul 00.30 WIB.
Ia diduga jadi korban pembunuhan dengan kondisi tubuh 90 persen luka bakar.
Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Budi Hartono, mengungkapkan kejadian itu terjadi di ruang kamar tidur di lantai 1 perumahan korban.
"Iya benar, adanya seorang wanita inisial TRH ditemukan dalam keadaan 90 persen hangus terbakar dengan tubuh posisi telungkup di atas divan tempat tidur," jelasnya dilansir dari Batamnews--jaringan suara.com.
Dikutip dari salah satu media lokal, menurut keterangan saksi, korban terakhir terlihat beraktivitas pada Jumat, 3 November 2023, sore harinya.
"Diketahui korban terakhir tinggal bersama suaminya yang mana saat itu suami korban telah berangkat ke Jakarta meninggalkan korban untuk bekerja," ungkap Kompol Budi Hartono.
Diduga kuat, korban meninggal dunia akibat dianiaya terlebih dahulu sebelum tubuhnya dibakar. Untuk memastikan penyebab pasti kematian, jenazah korban telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri untuk dilakukan otopsi.
Polisi saat ini sedang melakukan penyelidikan untuk mengungkap motif dan pelaku di balik kejadian tragis ini. Pihak berwenang berharap dapat segera menemukan keadilan bagi korban dan keluarganya.
Baca Juga: Kantor Imigrasi Kelas I Batam Dilengkapi Aplikasi Click Mido, Apa Kegunaannya?
Berita Terkait
-
Resmikan Kantor PPID, Mendagri: Peluang Pasarkan Produk Kerajinan Daerah
-
Tutup Rakernas XVII APKASI, Mendagri Ajak Kepala Daerah Atasi Persoalan Bangsa
-
Kejari Batam: Kasus TPPO dan PMI Ilegal Marak, Lima Hingga Sepuluh Perkara Tiap Bulan
-
Fakta Pahit! Sempat Dibantah Polisi, Kades Bangun Jaya Benarkan 6 Warganya Tewas di Lubang Pongkor
-
Mayat Pria Tanpa Identitas dengan Luka Lebam Mengapung di Kali Ciliwung, Korban Pembunuhan?
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen