SuaraBatam.id - Masalah gagal panen cabai di Medan berdampak pada harga komoditi tersebut di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau.
Melansir Batamnews--jaringan suara.com, harga cabai di kabupaten itu terpantau naik sekitar Rp8.000 hingga Rp9.000 per kilogram.
Sehingga harga cabai di pasar Karimun saat ini yang sebelumnya berkisar Rp49.000 telah melonjak menjadi Rp57.000, sedangkan harga cabai rawit yang sebelumnya dijual seharga Rp58.000, kini mencapai Rp67.000.
Menurut seorang pedagang di Pasar Puan Maimun Kabupaten Karimun, Anton bahwa kenaikan harga cabai sudah 1 minggu.
Menurutnya kenaikan harga ini disebabkan oleh ketersediaan pasokan yang sangat terbatas untuk cabai merah dan cabai rawit.
"Pasokan untuk cabai merah dan rawit sangat terbatas. Keterbatasan pasokan ini menjadi pemicu kenaikan harga," kata Anton.
Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro, Perdagangan, dan ESDM Karimun, Basori mengatakan kenaikan ini terjadi karena gagal panen yang disebabkan oleh cuaca ekstrem di wilayah Medan.
"Petani mengalami gagal panen. Saat ini, pedagang harus mengambil cabai dari daerah Medan karena lebih terjangkau, sementara pengiriman dari Padang lebih mahal karena jarak yang lebih jauh, apalagi dari Jawa," kata Basori.
Baca Juga: Polresta Barelang Bungkam, 30 Warga Rempang yang Jadi Tersangka Demo Jalani Sidang Praperadilan
Berita Terkait
-
Harga Pangan Nasional Kompak Turun 19 Januari 2026, Bawang Merah hingga Cabai Makin Murah
-
Kejari Batam: Kasus TPPO dan PMI Ilegal Marak, Lima Hingga Sepuluh Perkara Tiap Bulan
-
Harga Cabai Mulai Berangsur Turun, Dibanderol Rp 35.000/Kg
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini, Cabai Makin Murah Sentuh Rp40 Ribu
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen