Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Kamis, 26 Oktober 2023 | 11:20 WIB
ilustrasi air [pexel]

SuaraBatam.id - Beberapa daerah di Batam akan terdampak mati air, hari ini 26 Oktober 2023. Daerah tersebut adalah Citra Laguna Tahap 1 - 3, Medio Raya, Buana Impian, Taman Lestari, Bumi Kencana, Rindang Garden, Mutiara Indah, Dapur 12, Sei Lekop, Marcopolo, dan Abadi Jaya beserta wilayah sekitarnya.

Melansir Batamnews--jaringan suara.com, penyebab mati air itu disebutkan pengelola Air Batam Hilir karena adanya rencana pekerjaan maintenance yang akan dilakukan oleh Instalasi Pengolahan Air Muka Kuning. Pekerjaan ini dijadwalkan dari mulai pukul 10.00 hingga 11.00 WIB, pada Kamis, (26/10/2023).

Dari pemberitahuan resmi tersebut, selama proses maintenance, pasokan air bersih akan mengalami gangguan, dengan kemungkinan terjadinya penurunan suplai air atau bahkan terhentinya aliran air untuk sementara waktu.

Untuk itu warga terdampak diimbau untuk mempersiapkan diri sebelum pelaksanaan pekerjaan maintenance dimulai, dengan menyimpan air secukupnya untuk kebutuhan selama periode gangguan pasokan air.

Baca Juga: Dilanda Kekeringan Akibat Kemarau Panjang, Warga Desa Belatung Kini Mulai Menerima Bantuan Air Bersih

Pihak Air Batam Hilir meminta maaf atas ketidaknyamanan yang mungkin dialami oleh para pelanggan akibat gangguan pasokan air tersebut.

Mereka juga memastikan bahwa upaya maksimal akan dilakukan untuk menyelesaikan pekerjaan maintenance secepat mungkin, guna meminimalisir dampak yang ditimbulkan bagi masyarakat di daerah terdampak.

Load More