SuaraBatam.id - Mantan Panglima TNI Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa menyatakan mendukung Ganjar Pranowo menjadi presiden pada 2024.
"Kemarin-kemarin itu, kan, pribadi dan dukungan saya kepada Mas Ganjar itu pribadi karena memang saya merasa lebih, kok, (keberhasilan Ganjar)," kata Andika usai memberikan arahan kepada juru kampanye Ganjar Pranowo di I News Tower, Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa.
Andika mengaku sudah sering mengampanyekan Ganjar Pranowo setiap kali menjadi pembicara di berbagai podcast.
Ia pun membantah dukungan pribadinya kepada Ganjar merupakan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Andika dengan tegas membantahnya. "Tidak ada. Kami 'kan (sudah) dewasa," katanya.
Andika juga menjawab kesiapan dirinya menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo.
"Saya siap, apa pun yang ditugaskan, saya siap," tegasnya.
Sementara itu, Hasto Kristiyanto menjelaskan kedatangan Andika Perkasa dalam kegiatan ini karena hubungannya dengan PDIP yang sangat dekat.
Menurut dia, Andika merupakan sosok yang tegas, memiliki visi membangun organisasi, mempunyai keberanian dalam menegakkan disiplin bagi yang melanggar hukum, dan memiliki rekam jejak yang sangat luas, termasuk melakukan diplomasi pertahanan.
Hasto bahkan mengakui bahwa nama Andika masuk dalam bursa cawapres yang dipertimbangkan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri. [antara]
Baca Juga: Berpeluang Jadi Cawapres Ganjar Pranowo, Andika Perkasa: Saya Siap, Apa Pun yang Ditugaskan
Berita Terkait
-
Jelang Piala Dunia 2026, Internal FIFA Terbelah, Penghargaan kepada Trump Bikin Malu Petinggi
-
Dokumen Gaji Bocor! Presiden FIFA Kantongi Rp46,4M, Belanja Kasur Seharga Rumah
-
Deklarasi Jadi Partai, Gerakan Rakyat Usung Anies Baswedan sebagai Calon Presiden
-
Pertemuan Kilat Prabowo - Dasco di Halim! Terungkap Misi Besar Presiden Temui Raja Inggris
-
Presiden Prabowo Bertolak ke Inggris dan Swiss, Akan Bertemu Raja Charles III dan Hadiri WEF
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya