
SuaraBatam.id - Wakil Ketua Majelis Syariah PPP Kiai Haji Haris Shodaqoh menyebut Sandiaga Uno cocok berpasangan dengan Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.
Menurutnya Sandiaga religius dan Ganjar Pranowo nasionalis.
“Pak Sandiaga sangat cocok dengan Pak Ganjar. Ternyata saya juga sempat agak kaget, religiusnya itu bukan religius yang sembarangan,” ujarnya saat mendampingi Sandiaga Salahuddin Uno pada kegiatan Silaturahim dan Dialog Tokoh Agama dan Santri di Pondok Pesantren Al-Itqon, Bugen, Semarang, Jumat (9/6) malam.
Sementara Sandiaga hanya memasrahkan keputusan itu pada wewenang Ketua Umum PPP Mardiono.
“Itu ranah ketua partai, tapi tentunya saya akan terus memberikan kontribusi berada di tengah-tengah masyarakat. Apa yang menjadi perjuangan harus dekat dengan masyarakat, menyatu dengan masyarakat, dan menghadirkan solusi bagi masyarakat," katanya.
Pria yang saat ini menjabat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu mengaku sudah ada kesamaan pemikiran dengan PPP.
“Berdasarkan arahan pimpinan PPP, saya harus melewati beberapa proses ospek (perpeloncoan) gitu ya. Ini termasuk ospek sudah hampir terakhir dan ini sudah menuju lulus, insyaallah bisa lulus,” ujarnya.
Wakil Ketua Fraksi PPP DPRD Provinsi Jateng Muhamad Ngainirrichadl menambahkan, kedatangan Sandiaga Uno ke Ponpes Al-Itqon dalam rangka memperteguh komitmen santri pada peneguhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Kehadiran Pak Sandiaga secara khusus juga menegaskan bahwa beliau insyaallah sudah berkomitmen, berkeyakinan, berketeguhan hati mempererat serta membesarkan PPP,” katanya. [antara]
Baca Juga: Kesetiaan AHY Sedang Diuji, Pilih Ganjar Pranowo atau Anies Baswedan
Berita Terkait
-
Disebut Memecah Belah, Mahkamah PPP Batalkan Muswilub di Empat Wilayah
-
Apa Hubungan Arya Daru Pangayunan dengan Ganjar Pranowo? Turut Berduka atas Kematiannya
-
Hasto Dituntut Terbukti Halangi Penyidikan KPK dan Korupsi, Mengapa Pembelaan Tetap Menguat?
-
"Jangan Jadi Palu" Sandiaga Uno Minta Pemerintah Tunda Pajak e-commerce
-
Beda dengan Anies Baswedan, Sandiaga Uno Larang Anak Ikut LPDP: Apa Alasannya?
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Modal KUR BRI, Omzet Supplier Ikan Ini Melejit Berkat MBG
-
Klasterkuhidupku BRI, Solusi UMKM Batu Bertahan Saat Pandemi
-
BRI dan AgenBRILink Perluas Layanan untuk Inklusi Keuangan Nasional
-
Apakah Layak Berinvestasi Emas Antam 3Gr Saat Ini?
-
Top, BRI Pimpin Daftar Teratas Bank di Indonesia versi The Banker!