Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Sabtu, 06 Mei 2023 | 15:42 WIB
Kapal Queen Star 2 yang sempat terbakar (Foto: SindoFerry)

SuaraBatam.id - Satu kapal feri berbendera Singapura QUEEN STAR 2 terbakar menuju Batam, Jumat (5/5).
Kebakaran tersebut terjadi di ruang mesin kapal QUEEN STAR 2 yang sedang berlayar di perairan Pulau Kusu, Singapura menuju Batam pada pukul 12.30 waktu Singapura atau sekitar 13.30 WIB.

Melansir Batamnews--jaringan suara.com, dari rilis berita yang dikeluarkan oleh Otoritas Pelabuhan dan Maritim Singapura (MPA), kebakaran tersebut berhasil dipadamkan oleh enam anggota kru kapal.

MPA, dengan bantuan Pasukan Pemadam Kebakaran Sipil Singapura (SCDF) dan Penjaga Pantai Polisi Singapura (PCG), segera merespons kejadian tersebut.

"MPA, Pasukan Pemadam Kebakaran Sipil Singapura (SCDF), dan Penjaga Pantai Polisi Singapura (PCG) segera mengerahkan kapal-kapal mereka untuk memberikan bantuan," kata otoritas, menambahkan bahwa sebuah kapal derek juga dikerahkan untuk memberikan bantuan dan menarik kapal feri seperti dilansir dari Channe News Asia (CNA), Jumat 5 Mei 2023.

Baca Juga: Link Live Streaming Sepak Bola SEA Games 2023 Hari Ini: Thailand vs Malaysia, Laos vs Singapura

MPA mengatakan bahwa kapal derek juga dikerahkan untuk membantu menarik kapal feri ke pelabuhan.

Seluruh 62 penumpang, yang terdiri dari warga Singapura, Malaysia, dan Indonesia, berhasil dievakuasi ke kapal lain, MERBAU ERA, dan selamat diantarkan ke Terminal Feri Harbourfront di Singapura.

Load More