SuaraBatam.id - Tahanan Rutan Kelas IIA Batam, Deby Siswanto (35) meninggal dunia saat berada di Rumah Sakit Embung Fatimah Batam, Kepulauan Riau (Kepri).
Deby merupakan pekerja disalah satu Perusahaan Event Organizer (EO) di Batam. Ia ditahan karena menggelapkan uang milik perusahaan senilai ratusan juta dengan mengajukan proposal pengadaan Event fiktif di 3 lokasi Mall yang berada di Batam.
"Ya benar, tahanan tersebut meninggal diduga karena sakit saat berada di Rumah Sakit Embung Fatimah," ujar Kepala Rutan Kelas I Batam, Faizal Gerhani Putra, Rabu (3/5/2023), melansir dari Batamnews--jaringan suara.com.
Penyebab meninggal
Tahanan sempat mengeluh sakit karena mengalami sesak nafas pada Selasa (2/5/2023) siang.
Ia dirujuk ke Rumah Sakit Embung Fatimah untuk mendapatkan penanganan. Sayangnya kondisinya semakin memburuk.
"Sempat mengeluh sakit dan kita bawa ke klinik, tak ada perubahan hingga kita bawa ke Rumah Sakit, di Rumah Sakit ia dinyatakan meninggal dunia," kata Faizal.
Dijelaskannya, pihak keluarga sudah mengetahui kabar duka terkait meninggalnya tahanan tersebut.
Meskipun mereka tak sepenuhnya menerima kabar tersebut, namun pihak Rutan juga siap menerima jika pihak keluarga hendak melakukan Otopsi terhadap jenazah korban.
Baca Juga: Cek Fakta: Ikke Nurjanah Ditemukan Meninggal Dunia usai Minum Racun, Benarkah?
"Kita sudah memberikan informasi kepada pihak keluarga, kalau penyebab kematiannya kita tak bisa menjelaskan karena itu ranah dari pihak Rumah Sakit, yang jelas berdasarkan informasi bahwa korban meninggal dunia karena sesak nafas," sebutnya.
"Kita juga sudah berkoordinasi dengan pihak Rumah Sakit serta Kepolisian Polsek Sagulung, jika pihak keluarga hendak melakukan Otopsi ya akan kita lakukan," tambahnya.
Berita Terkait
-
Film Komedi Romantis "Macam Betool Aja" Siap Tayang 12 Februari: Tiga Sahabat Sabotase Pernikahan
-
Ayah Jihoon TWS Dikabarkan Meninggal Dunia, Agensi Beri Konfirmasi
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar