SuaraBatam.id - Arus balik ini masih belum terlihat meningkat di Bandara Hang Nadim Batam. Hal itu terjadi karena banyak pemudik yang menunda kepulangannya ke Batam.
"Karena berdekatan dengan akhir pekan dan masih ada sekolah-sekolah yang masih libur, jadi kemungkinan pada hari Minggu (30/4) nanti baru ramainya," ucap Direktur Utama BIB Hang Nadim Pikri Ilham Kurniansyah di Batam Kepulauan Riau, Sabtu, dilansir dari antara.
Tercatat sebanyak 109.396 orang penumpang berangkat dari Batam selama arus mudik dan arus balik Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.
Data tersebut berdasarkan laporan PT Bandara Internasional Batam (BIB) Hang Nadim selama dua minggu.
Baca Juga: Ke Jakarta Satiman Kan Kembali, Kisah di Balik Mudik Gratis TNI-Polri di Banyumas
“Dari tanggal 14 April hingga 28 April 2023 atau selama arus mudik dan arus balik Lebaran, kami mencatat sebanyak 109.396 orang yang berangkat dari Batam melalui bandara,” ujar Direktur Utama BIB Hang Nadim Pikri Ilham Kurniansyah di Batam Kepulauan Riau, Sabtu.
Dia menjelaskan, jumlah tersebut meningkat 4,8 persen jika dibandingkan tahun 2022 sebanyak 104.342 orang.
Sedangkan untuk yang datang, pihaknya mencatat ada sebanyak 91.138 orang. Meningkat 15,7 persen jika dibandingkan tahun 2022 yang tercatat sebanyak 78.742 orang.
Kenaikan juga terlihat di jumlah penerbangan, pihaknya mencatat ada sebanyak 684 penerbangan yang berangkat dari bandara.
“Meningkat 23 persen jika dibandingkan tahun lalu yang hanya sebanyak 556 penerbangan,” kata dia.
Baca Juga: Balik Mudik ke Jakarta Lebih Berkesan dengan Fasilitas Bus Gratis Polres Purbalingga
Untuk yang datang pada tahun 2023, pihaknya mencatat jumlahnya sama dengan keberangkatan yaitu sebanyak 648. Meningkat juga sebanyak 22,8 persen jika dibandingkan tahun lalu yang hanya sebanyak 557 penerbangan.
Berita Terkait
-
Bos Kadin Sebut Tak Semua Sektor Bisa Terapkan WFA saat Mudik
-
Daihatsu Hadirkan Paket Perawatan Kendaraan Jelang Mudik Lebaran
-
Daftar Bus Double Decker Murah Meriah untuk Mudik Lebaran 2025, Mulai Rp290 Ribu
-
Pengusaha Logistik Keberatan Larangan Angkutan Barang Selama 16 Hari Selama Mudik
-
Tanda Tangan Digital Bisa jadi Pilihan Pegawai ASN dan BUMN saat WFA
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
-
Komunitas Milenial Bergerak Sukses Gelar Aksi Sosial BERMANJA di Yogyakarta
-
Emas Antam Tembus Harga Tertinggi Sepanjang Masa Hari Ini, Jadi Rp1.742.000/Gram
-
Alasan Koster Naikkan Tunjangan DPRD Bali Karena Kasihan Bebannya Berat
Terkini
-
Mengenal Sosok Wakapolda Kepri Baru Anom Wibowo, Pernah Diperiksa sebagai Saksi Kasus Firli Bahuri
-
Jadwal Berbuka Puasa dan Imsakiyah di Batam Jumat, 14 Maret 2025
-
Rotasi Besar-besaran di Polda Kepri! Siapa Saja yang Kena Mutasi?
-
Tiket Gratis Pelni di Batam Masih Tersedia, Begini Cara Mendapatkannya
-
Ini Daftar Lengkap 7 Deputi BP Batam yang Baru Dilantik dan Tugas Mereka