SuaraBatam.id - Banjir rob melanda kawasan pesisir Kelurahan Pamak, Kecamatan Tebing, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Akibatnya sebanyak 30 rumah warga di kawasan itu terendam banjir sejak dua hari terakhir.
"Air laut naik sampai ke rumah hingga setinggi lutut orang dewasa," kata seorang warga pesisir Pamak, Man, melalui sambungan telepon dari Tanjungpinang, dikutip dari Antara Senin 23 Januari 2023.
Menurutnya air naik ke daratan mulai terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.
Akibatnya warga tak dapat beraktivitas. Sejumlah perabotan ikut terendam.
"Permukiman warga Pamak memang jadi langganan banjir rob" ujar Man.
Oleh sebab itu, ia mengharapkan pemerintah daerah setempat meninjau secara langsung kondisi rumah warga terdampak banjir rob di Pamak Laut.
Ia bersama warga Pamak lainnya juga mengharapkan bantuan pemerintah agar dapat membuat turap untuk menanggulangi banjir rob.
"Kami berharap bisa dibangun turap atau penghalang banjir rob di Pamak Laut," ujarnya.
Baca Juga: Beruntung! 4 Zodiak ini Diramal Banjir Rezeki Nomplok di Bulan Februari 2023
Selain di Pamak, banjir rob juga melanda Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun, di mana air laut naik sampai ke jalan aspal dan merendam sejumlah toko di area pelabuhan rakyat setempat.
Berita Terkait
-
Berita Kemarin: Banjir Kepung Permukiman Warga, JLF Sepi Pengunjung Imbas Ekonomi Lesu
-
Kisah Karimun Wagon R Bak Bumi dan Langit: Di Indonesia Disuntik Mati, Di Negara Ini Laris Manis
-
Tornado Dahsyat Landa AS: 7 Tewas, 55 Juta Terancam! Banjir Bandang Mengintai
-
Ditanya Banjir Sampai Sampah saat Halalbihalal ke Megawati, Pramono: Alhamdulillah Bisa Kita Jawab
-
Giant Sea Wall: Solusi Banjir Rob Jakarta atau Proyek Ambisius Tanpa Dana Jelas?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar
-
Longsor Parah Lumpuhkan Akses ke Pelabuhan Utama Lingga, Warga Minta PU Segera Perbaiki Jalan
-
Meutya Hafid Sebut iPhone 16 Lolos Sertifikasi, AirTag Segera Diproduksi di Batam
-
200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?
-
Waspadai Modus Penipuan Jelang Lebaran di Batam, Ini Tips Agar Tak Jadi Korban