SuaraBatam.id - Empat pekerja PT Marcopollo Shipyard Batam kecelakaan kerja saat terjadi kebakaran di perusahaan tersebut, Kamis (20/10/2022).
Keempat korban tersebut berinisial TW (23) dan PJ (23) diketahui tewas di tempat.
Sementara, 2 korban lainnya berinisial RH (23) dan WH (28) masih tengah menjalani perawatan medis.
Keempatnya diketahui tengah bekerja membuka Palap dalam tangki COT dan tangki bekas membawa bahan bakar Pertalite.
Baca Juga: Obat Batuk Sirup Anak Ditarik, Orang Tua di Batam Bingung Cari Obat Demam untuk Anak
Saat melakukan pekerjaan, tiba-tiba api menyambar dan area tempat mereka bekerja itu terbakar, dua orang berada sangat dekat dengan api, sementara dua lainnya berada lebih jauh.
Kapolsek Sagulung, Iptu Nyoman Mahendra membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Nyoman menyebutkan, pihaknya telah turun ke lokasi yakni di Kelurahan Sei Pelunggut, Kecamatan Sagulung untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"Dua korban selamat, belum bisa dimintai keterangan, untuk TKP sendiri kita sudah lakukan pengamanan sementara dengan memasang garis polisi," kata Nyoman, Sabtu (22/10/2022).
Dari hasil penyelidikan, dugaan sementara yang mengakibatkan 2 korban meninggal dunia, dikarenakan luka bakar yang cukup serius, dan lokasi pekerjaan yang diduga tidak memiliki ruang hawa udara.
Baca Juga: Pemerintah Masih Investigasi Sirup yang Diduga Sebabkan Gagal Ginjal Anak Akut
Sementara itu, terkait keamanan di perusahan tersebut kata Nyoman, tengah dalam penyelidikan.
"Ruang di dalam Palap itu cukup sempit dan jalan masuk ke dalam juga cukup sempit, jadi korban tidak bisa menyelamatkan diri. Nanti akan kita panggil saksi-saksi yang ada hubungannya, baik safety dan juga menagemen," tandasnya.
Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait
Berita Terkait
-
Investasi Apple di Batam Tak Cukupi Syarat TKDN untuk iPhone 16 di Pasar Indonesia
-
Bentrok Berdarah di Rempang! Tolak Rempang Eco-City, Warga Diserang Staf Perusahaan
-
Diduga Imbas Tolak PSN, Permukiman Warga Rempang Batam Diserang: Ada Terkena Panah hingga Patah Tulang
-
Lowongan Kerja Petugas Kebersihan di Spa
-
Liburan Natal di Batam? Ini Promo Hotel & Restoran yang Sayang Dilewatkan!
Terpopuler
- Patrick Kluivert Umumkan Asisten Pelatih Lokal
- Anies Baswedan Terciduk Gunakan Honda BeAT Sambil Dikawal Warga, Publik: Kok Gak Naik Moge atau Lamborghini?
- Thom Haye Bakal Dilatih Patrick Kluivert: Sangat Gila Saya Mikir...
- Branko Ivankovic: Pergantian Pelatih Menunjukkan Timnas Indonesia...
- Bukti Azka Corbuzier Tak Suka Makanan Seharga MBG, Warganet: Anak Menjatuhkan Kesombongan Orang Tua
Pilihan
-
Hasil Liga Champions: Barcelona Cetak 5 Gol, Mitchel Bakker Cs Dipecundangi di Anfield
-
Siapa Sahabat Nabi yang Pertama Kali Percaya Isra Miraj?
-
Erick Thohir Tunggu Keputusan Prabowo soal Diskon Tiket Pesawat Lebaran
-
Gacor Usai Comeback, Ramadhan Sananta Unjuk Gigi ke Patrick Kluivert?
-
Saham PANI Terkurung Pagar Laut, Kegencet 6,97 Persen
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!