SuaraBatam.id - Jessica Iskandar baru-baru ini sedang mengalami permasalahan yaitu menjadi korban penipuan dari rekan bisnisnya.
Untuk menenangkan pikiran, ia menjalani prosesi melukat di kawasan Seminyak, Bali.
Tak sendiri, ritual membersihkan diri itu dijalani bersama putra pertama Jessica yaitu El Barack Alexander.
Melansir matamata.com, kata perempuan yang akrab disapa Jedar itu, ia tengah memiliki banyak masalah dan berkali-kali ditimpa musibah.
Baca Juga: Jessica Iskandar Melukat Sekeluarga di Seminyak Setelah Jadi Korban Penipuan
Untuk itu ia ingin menjalani prosesi melukat, yang dilakukan sebagai cara pembersihan jiwa raga.
"Aku lagi kena masalah, kayak ada musibah kadang tuh aku stres terus aku kalau stres sampai sakit," kata Jessica kepada Ibu Jero, sosok Mangku yang mengawal proses melukat.
Bukan pindah agama, Jessica mengatakan bahwa ia mendambakan perasaan yang lebih tenang di tengah bermacam masalah yang menimpanya.
"Terus aku menyusui, anak aku baru lima bulan. Aku cuma pengen lebih tenang, pengen berdoa sama Tuhan," tambahnya.
"Terus aku mau pindah rumah mau cari tanggal baik biar masuknya enak," kata Jessica dalam video YouTube Jessica Iskandar, yang dibagikan.
Baca Juga: Ingin Lebih Tenang Jadi Alasan Jessica Iskandar Lakukan Prosesi Melukat Sekeluarga
Setelah melukat, Jessica juga melakukan proses meditasi di ruang suci di kediaman Ibu Jero. Ia juga nampaknya sedikit banyak berbincang tentang masalah yang kini menimpanya.
"Jangan lupa untuk selalu berterima kasih kepada alam semesta, kepada jiwa raga kita sendiri dan kepada leluhur orangtua semua yang baik-baik," tutup Jessica.
Berita Terkait
-
Jessica Iskandar Ungkap Nama Lengkap Anak Perempuannya, Punya Makna yang Indah
-
Adab Vincent Verhaag Jaga Hati Jessica Iskandar Tuai Pujian: Udah Ganteng, Gak Banyak Tingkah!
-
7 Potret Baby Hagia Putri Jessica Iskandar, Cantiknya Bule Banget!
-
Potret Anak Perempuan Jessica Iskandar Mulai Diperlihatkan, Warna Mata Bikin Syok
-
Tak Masalah Jessica Iskandar Dandan Cantik saat Jalan di Luar, Alasan sang Suami Bikin Baper
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Jairo Riedewald: Saya Cuma Kelinci Percobaan
- Thom Haye Bicara Potensi Dilatih Patrick Kluivert: Sulit...
- Patrick Kluivert: Mees Hilgers, Calvin Verdonk, dan Jay Idzes
Pilihan
-
Justin Kluivert Cetak Hattrick di Liga Inggris: Siap Ikut Bapak ke Indonesia
-
Wajah Eliano Reijnders Hampir Tercoreng di Momen Bersejarah, Sosok Ini Jadi Penyelamat
-
Pemain Keturunan Bisa Kena! 3 Bek Tengah yang Terancam Didepak Kluivert dari Timnas Indonesia
-
5 Pemain Keturunan Belanda yang Paling Menyita Perhatian di Liga Indonesia
-
Hino Keluhkan Banjir Truk China di Indonesia
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!