SuaraBatam.id - Anies Baswedan pun ikut merasa haru saat dirinya harus melepas jabatannya.
Keharuan tersebut dapat kita lihat dari untaian-untaian kalimat terakhirnya yang ia ungkapkan di kanal Youtube miliknya.
Diketahui bahwa Anies Baswedan mulai menjabat pada tanggal 16 Oktober 2017 sampai 16 Oktober 2022.
“Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh. Salam sejahtera untuk kita semua. Ibu dan Bapak semua, warga Jakarta yang saya cintai. Hari ini adalah 16 Oktober 2022. Ini adalah hari terakhir saya bertugas sebagai gubernur di Jakarta." dilansir pada tanggal 17 Oktober 2022 dari channel youtube Anies Baswedan.
"Hari ini saya kembalikan mandat kepada warga Jakarta. Insyaallah sudah banyak perubahan yang kita wujudkan. Saya titipkan Jakarta kepada Ibu Bapak semua, teruslah saling dukung untuk menjadikan Jakarta menjadi kota yang adil, yang setara, yang sejahtera, yang lestari."
Dan saya mohon maaf atas segala khilaf selama saya menjabat. Saya sampaikan terima kasih kepada Jakarta, terimakasih atas amanah yang diembankan, terimakasih atas kepercayaan yang disematkan."
"Terimakasih atas dukungan yang diberikan, terima kasih atas kerja yang disumbangkan, terimakasih atas kritik yang disampaikan, terimakasih atas segala doa yang terus menerus dipanjatkan dari tempat-tempat sunyi yang saya pun tak pernah menyaksikan wajah pendoanya."
"Terimakasih atas kebersamaan selama 5 tahun ini. Sungguh dari lubuk hati yang paling dalam, saya menyatakan ini adalah sebuah kehormatan bagi saya dan keluarga, telah melayani rakyat jakarta selama 5 tahun ini."
"Izinkan saya pamit, datang tanpa muka, pulang tanpa punggung. Semoga Allah SWT selalu merahmati kota Jakarta dan melindungi kita semua. Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh,” demikian ungkap sang mantan rektor Universitas Paramadina itu.
Ungkapannya penuh haru, seakan menyiratkan terimakasih banyaknya pada warga kota jakarta yang telah mendukung kinerjanya selama ini.
Kini, Anies Baswedan resmi melepas seragam dinasnya.
Berita Terkait
-
Strategi 'Indonesia Menyala' Anies Baswedan Mulai Bergerak
-
Partai Gerakan Rakyat Dukung Anies di Pilpres 2029, Dede Yusuf Demokrat Singgung Verifikasi Parpol
-
'Anies Adalah Kami': Partai Gerakan Rakyat Resmi Lahir, Siap Jadikan Anies Baswedan Presiden
-
Ormas Gerakan Rakyat Deklarasi Jadi Parpol, Dukung Anies Sebagai Presiden
-
Gerakan Rakyat Deklarasi Jadi Parpol, Pengamat: Anies Baswedan Tak Cukup Andalkan Akar Rumput
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen