SuaraBatam.id - Kabar Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Teddy Minahasa diduga ditangkap karena kasus narkoba beredar di media sosial.
Dikutip dari Suara.com, kabar tersebut dibenarkan Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni.
"Diduga benar. Kalau nggak salah narkoba," kata Sahroni saat dikonfirmasi, Jumat (14/10/2022).
Namun hingga kini kabar tersebut belum dikonfirmasi Kadiv Propam Polri Irjen Pol Syahardiantono.
Adapun sosok Teddy Minahasa sempat menjadi sorotan setelah ditunjuk sebagai Kapolda Jawa Timur menggantikan Irjen Pol Nico Afinta.
Sebelumnya, Irjen Pol Nico Afinta dicopot dari jabatannya buntut dari Tragedi Kanjuruhan, Malang yang mengakibatkan 131 orang meninggal dunia.
Sosok Teddy Minahasa pun menjadi sorotan karena memiliki harta kekayaan yang fantastis.
Dikutip dari data LHKPN, Teddy melaporkan harta kekayaannya ke KPK pada 26 Maret 2022 yang berjumlah Rp 29.974.417.203 (miliar).
Di antara total kekayaannya, ia memiliki tanah dan bangunan di sejumlah daerah di Indonesia senilai Rp 25 miliar.
Baca Juga: Babe Cabita Sebut Perang Bintang Dimulai, Sindir Kabar Penangkapan Kapolda jatim?
Teddy melaporkan memiliki 53 bidang tanah dan bangunan yang tertulis berada di Pandeglang, Pasuruan, hingga Malang.
Selain properti, Teddy juga melaporkan memiliki empat alat transportasi senilai Rp 2,075 miliar.
Empat kendaraan itu terdiri dari mobil Jeep Wrangler tahun 2016 senilai Rp 750 juta, Toyota FJ 55 tahun 1970 senilai Rp 75 juta, Toyota Land Cruiser HDJ 80R tahun 1996 senilai Rp 600 juta, dan motor Harley-Davidson Solo tahun 2014 senilai Rp 650 juta.
Sementara, harta bergerak lainnya sebesar Rp 500 juta, surat berharga sebesar Rp 62,5 juta, serta kas dan setara kas sebesar Rp 1,5 miliar.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
-
4 Oknum Polisi di Madiun Terlibat Kasus Peredaran Narkoba
-
Fakta BAP, Ammar Zoni Disebut Jadi 'Gudang' Sabu di Rutan dengan Imbalan Upah Rp100 Ribu Per Gram
-
Polda Metro Gerebek Clandestine Lab Etomidate di Greenbay Pluit, WNA Tiongkok Jadi Peracik!
-
Ammar Zoni Ditanya Jaksa Apakah Pernah Isap Ganja di Penjara, Jawabannya Disorot
-
Bongkar Diperas Rp300 Miliar Hingga Diancam saat di Sel, Ammar Zoni Blak-blakan ke Hakim
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar