Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Senin, 19 September 2022 | 17:21 WIB
Kapolreta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto Merilis Pelaku Penjambretan yang Viral di Media Sosial (suara.com/partahi)

SuaraBatam.id - Seorang bocah berinisial M (10) warga Lubuk Baja, menerima penghargaan dari Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto, Senin (19/9/2022).

Ia mendapat penghargaan karena tindakan heroiknya mengejar jambret.

Tidak hanya penghargaan, M juga menerima satu unit handphone dikarenakan tindakan heroik yang dilakukannya, saat peristiwa penjambretan yang berusaha digagalkannya menimpa kakaknya yang berinisial I (12).

Nugroho menuturkan, penghargaan yang diberikan oleh Polresta Barelang ini, berawal dari penjambretan yang dilakukan RS (33), di kawasan Kampung Utama, Lubuk Baja, Batam, Kepulauan Riau pada, Minggu (28/8/2022)

Baca Juga: Ditinggal Ortu Karaoke, Balita Tewas Terjatuh dari Lantai 3 Kamar Hotel di Pekanbaru

"Kejadian ini juga sempat viral, karena tertangkap kamera CCTV bagaimana prosesi M sebagai pahlawan keluarganya. Berusaha menghentikan RS yang ingin kabur setelah merampas handphone kakaknya," paparnya.

Nugroho menuturkan, sebelum melancarkan aksinya pelaku sempat berpura-pura ingin membeli rokok yang kebetulan tengah dijaga oleh kedua kakak beradik tersebut.

Di saat bersamaan, pelaku juga mengutarakan ingin menghubungi temannya, dan berniat meminjam handphone yang tengah dipegang oleh korban I.

Pelaku juga diketahui telah mengamati aktivitas di warung tersebut, dan mengetahui bahwa warung hanya dijaga oleh kedua korban.

"Setelah mendapat handphone korban, pelaku langsung berupaya melarikan diri dengan menaikki sepeda motor," lanjutnya.

Baca Juga: Mengenal Ritual Unik India, Bocah Dilempar ke Kotoran Sapi Berharap Dapat Keberuntungan

Melihat tindakan pelaku, korban I kemudian berteriak meminta tolong, hal ini sontak membuat korban M ikut mengejar pelaku yang telah berada di atas sepeda motor.

Load More