SuaraBatam.id - Tanjungpinang, Kepulauan Riau akan dimeriahkan dengan Festival Kue Bulan atau Moon Cake 2022.
Menariknya festival itu akan diwarnai pawai lampion yang diikuti sekitar 2.000 peserta.
Kepala Bidang Pengembangan Pemasaran Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Afitri Susanti mengatakan pawai lampion ini akan digelar Sabtu malam, (10/9).
Kegiatan festival kue bulan tahun ini digelar berkolaborasi dengan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Bertuah dan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), dan DPD Asosiasi Pariwisata Nasional (Asparnas) Kepri.
Baca Juga: Tradisi Chuseok, Festival Bulan Musim Panen di Korea Selatan
"Kegiatan ini dipusatkan di Kota Tua, Tanjungpinang," kata Afitri Susanti di Tanjungpinang, Jumat, dikutip dari Antara.
Sementara pada pagi hari, diisi dengan acara peresmian mural 3D Tanjungpinang Kota Pusaka, lomba melukis, fashion moon cake dan juga podcasting dengan narasumber dari Dispar Kepri, Dinas PUPR, Asparnas dan Sekda Tanjungpinang.
"Acara ini akan dibuka langsung oleh Gubernur Kepri Ansar Ahmad," tuturnya.
Sementara itu, Ketua DPD Asparnas Kepri Mulyadi Tan menyebut festival musim semi atau Cap Go Meh ini adalah salah satu hari paling penting dalam budaya Tionghoa, atau sama pentingnya dengan Perayaan Tahun Baru Imlek.
Momen ini, katanya, paling manis untuk memanjatkan syukur kepada dewa-dewi ini.
Baca Juga: Pegiat Seni Siak Gadaikan Emas Demi Ongkosi Sanggarnya Naik Bus Ikut Festival Nasional
"Selain mempererat silaturahmi antarsuku, acara ini juga merayakan HUT kr-20 Provinsi Kepri,” kata Mulyadi Tan.
Mulyadi juga menambahkan tujuan dari pawai lampion pada festival kue bulan tahun 2022 adalah mempromosikan Tanjungpinang sebagai salah satu destinasi wisata multi budaya.
Acara ini juga untuk memperkenalkan kawasan Kota Tua sebagai salah satu ikon pariwisata yang direncanakan oleh Gubernur Kepri.
“Harapan kita semoga dengan acara ini bisa menambah daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke sini dan menjadi agenda tahunan pariwisata Kepri," ucap Mulyadi. [Antara]
Berita Terkait
-
Raih Penghargaan di Festival Film Bandung, Ayu Azhari Titip Pesan buat Fadli Zon
-
Buku Festival Layang-Layang: Belajar Menghargai Karya Orang Lain dengan Bijak
-
Horror Festival 2024 Sukses, Demian Aditya dan Sara Wijayanto Siap Jadikan Acara Tahunan
-
Di Balik Bingkai Open Submission Festival Dokumenter "Lumbung Sinema: Palaka Loka Sampada
-
Melihat Beragam Inovasi Alat Kesehatan di Hai Fest 2024
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya