SuaraBatam.id - Hujan lebat pada Selasa (6/9/2022) menyebabkan banjir di Kampung Bina Desa, Kelurahan Seilekop, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau (Kepri).
Akibatnya belasan rumah di kawasan itu terendam banjir.
Diperkirakan ada 12 rumah yang terdampak banjir, dan 10 rumah diantaranya di RT 02/ RW 06. Meliputi rumah milik Dayun Raharjo, Nursam, Wirdana, Osman, Basar, Yanto, Anto, Yusni, Iwan dan Rukan.
Sedangkan 2 rumah lagi di RT 03/RW 06 yaitu rumah milik Sapriyanto dan Rudi Ruswanto. Namun banjir tersebut tidak berlangsung lama.
"Banjir itu kurang lebih 1sampai 2 jam-an lah. Habis itu air langsung surut," kata Ketua RT 03/RW 06, Edi Cahyono, dilanisir dari Batamnews--jaringan suara.com.
Pihaknya sudah melakukan pengecekan dan pendataan. Hasilnya ada 2 Kepala Keluarga (KK) yang jadi korban banjir. Data mereka sudah diserahkan ke pihak kelurahan guna ditindaklanjuti hingga ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bintan.
"Udah kita laporkan ke Pak Lurah," sebutnya.
Sementara itu, Lurah Seilekop, Riswan Efendi mengaku benar bahwa ada laporan mengenai warganya yang terdampak banjir. Namun belum diketahui jumlah pastinya sampai saat ini.
"Pendataan di lapangan masih terus berjalan," sebutnya.
Baca Juga: Potensi Hujan Lebat Disertai Kilat Dan Angin Kencang Berpotensi Terjadi di Bali Hari Ini
Salah satu perkampungan yang jadi langganan banjir itu berada di Kampung Bina Desa. Di sana ada belasan rumah yang terdampak banjir namun jumlah itu dapat dipastikan bertambah.
"Kita sudah kerahkan Kasi Kesos Kelurahan Seilekop untuk mendata dengan bekerjasama RT/RW. Sehingga belum dapat dipastikan jumlahnya," ucap Lurah.
Berita Terkait
-
Alarm Banjir Jawa: Prabowo Perintahkan Aksi Cepat, Zona Merah Disisir
-
Pulihkan Konektivitas Aceh, Pemerintah Tangani Permanen 6 Jembatan dan 28 Titik Longsor
-
Kudus Dikepung Banjir
-
5 Rekomendasi SUV Bekas Ground Clearance Tinggi Rp90 Jutaan, Libas Banjir Tanpa Was-Was
-
Refund Tiket Imbas Banjir, PT KAI Rugi Hingga Rp3,5 Miliar
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen