SuaraBatam.id - Momen seorang kuli bangunan yang sedang makan siang, viral di media sosial. Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @kulishter pada Selasa (2/8/2022) lalu.
Dalam video tersebut, terlihat seorang kuli bangunan memakai baju dan celana berwarna abu-abu.
Kuli tersebut duduk berjongkok di pojok ruangan yang masih dalam tahap pembangunan.
Kuli itu sedang makan nasi putih bungkus dengan lahap.
Kemudian, di depannya, tampak tergeletak jajanan ciki mie kremez.
Kuli bangunan tersebut kemudian makan nasi bungkus dengan dicocol bumbu dari mie yang masih tersisa dalam bungkusnya.
Ia pun sempat disapa oleh teman yang merekamnya dan terlihat malu-malu.
Namun, ia tetap terlihat lahap dalam makan dan hendak menghabiskannya.
Sontak, unggahan soal kuli bangunan yang makan hanya dengan bumbu dari jajan mie kremes pun viral di media sosial.
Baca Juga: Video Viral Bikin Sedih! Buruh Bangunan Makan Cuma Nasi Putih Dicocol Sisa Makanan Ringan
Hingga Selasa (9/8/2022), video tersebut telah ditonton lebih dari 5 juta kali.
Video tersebut telah disukai lebih dari 353 ribu kali dan dikomentari lebih dari 31 ribu kali.
Banyak netizen yang ikut bersimpati dan mendoakan hal baik pada kuli bangunan tersebut.
"Ya Allah nyesek melihatnya... berilah abang ini rezekiMu yg lebih Aamiin YRA," kata akun @xydyy_0.
"Ya allah berilah rizki yg berlipaH kebada abng tsb,... gk terasa air mata jatuh. jgn lupa kita untuk bersyukurlah tnyata msh bnyak yg beruang rijzki," tulis akun @Yulianah.
"Semangat kawan.jgan mengeluh dgan keadaan...kita di dunia menderita..tpi di akhirat nanti kita bahagia.jgan lupa sholat dan berdoa....," tambah akun @denuauriko.
Berita Terkait
-
Kuli Bangunan Tewas Ditusuk Rekan Sendiri, Polisi Selidiki Motif Pembunuhan Sadis
-
Rumah di Pademangan Ambruk Saat Direnovasi, Dua Kuli Bangunan Selamat Usai Satu Jam Terkubur
-
Kuli Bangunan Antar Anak Jadi Jaksa: Kisah Viral Doa Ayah Tembus Langit!
-
Siap-siap! Harga Mie Instan & Ciki Bakal Meroket, Pemerintah Kejar Cukai Natrium
-
Rezky Aditya Terkena DBD saat Umrah, Citra Kirana Gercep Menyusul demi Rawat Suami
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar