SuaraBatam.id - Baim Wong diketahui suka membuat konten bagi-bagi uang dan prank. Meskipun bersifat hiburan, beberapa kontrennya justru memicu hujatan dari netizen.
Saat tampil di podcast Denny Sumargo, Baim Wong menyadari hal itu, karena menurutnya ia membuat konten demi cuan.
"Sadar banget," kata ayah dua anak itu dikutip dari tayangan CURHAT BANG Denny Sumargo, Senin (1/8/2022).
Baim Wong menjelaskan bahwa niatnya membuat konten murni untuk hiburan dan membantu orang.
"Jadi sebenarnya, awalnya kalau misal dibilang ini adalah konten itu ya, awalnya kita tidak tahu, namanya social experiment, prank pun kita tidak tahu namanya," jelas Baim.
"Cuma gue tahunya jahil, ya udah, gue suka ngebantu orang, ya udah, orang yang bilang sama gue," sambung pendiri PT Tiger Wong Entertainment itu.
Baim Wong meluruskan awalnya dia tidak tahu apa yang dikerjakan disebut konten. Baim pun bodo amat dengan apa kata orang tentang pekerjaannya.
"Kalau misalkan semuanya dari awal gue sudah berencana ini adalah sebuah konten, kayaknya salah banget, karena dari awal tidak tahu semua istilah itu," cetus Baim Wong.
"Yah jadinya seperti ini karena memang terserah ya orang mau bilang apa mengenai kita, apa yang gue kerjain, cuma yang lebih tahu kita sendiri kok, bro," imbuhnya.
Denny Sumargo kemudian bertanya apakah Baim Wong bisa memikirkan dampak buruk yang mungkin mempengaruhi anak-anaknya.
Tidak menutup kemungkinan bahwa orang-orang akan mencibir Kiano dan Kenzo karena ayah mereka suka "jual kemiskinan."
"Bisa, tapi nggak kepikiran," kata Baim Wong.
"Akan membuang-buang energi gue gitu, kalau gue mikirin itu. Nggak, gue orangnya nggak gitu, nggak mikirin jauhnya apa orang akan bilang. Nggak," tegasnya.
Baim Wong mengaku tidak pernah membaca komentar jahat yang beredar di internet tentang apa yang dilakukannya selama ini.
Berita Terkait
-
Sinopsis Film Semua Akan Baik-Baik Saja, Drama Terbaru Garapan Baim Wong
-
Sinopsis Film Semua akan Baik-Baik Saja: Disutradarai Baim Wong, Reza Rahadian Jadi Pemeran Utama
-
Indomie Double Plus Nasi Adalah Cara Saya Menyiasati Kemiskinan
-
Baim Wong Raih Penghargaan LEPRID atas Dedikasi di Dunia Perfilman
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar