SuaraBatam.id - Aktivis kepemudaan, Karman BM, menilai kapabilitas Erick Thohir kerap diperhitungkan dalam survei capres-cawapres.
Sehingga Menteri BUMN itu kerap masuk ke dalam 10 besar tokoh dengan elektabilitas capres atau calon presiden 2024 tertinggi berdasarkan survei.
"Saya pikir pak Erick figur yang tepat dan berkompeten, jika kita bicara Pilpres 2024. Beliau punya kemampuan pengelolaan ekonomi yang di atas rata-rata," ujar Karman, Senin (25/7/2022), melansir wartaekonomi--jaringan suara.com.
Karman yang juga Relawan Jokowi 2019 menekankan, Indonesia membutuhkan sosok pemimpin yang paham betul bagaimana mengelola perekonomian negara.
Tak sekadar kemampuan kepemimpinan dan bernegara, tetapi memahami benar masalah ekonomi bangsa ini, serta jeli melihat tantangan ekonomi global di masa mendatang.
"Karena tantangan ke depan ekonomi sangat dinamis, sehingga butuh sosok ekonom atau orang yang paham ekonomi memimpin Indonesia," ujarnya.
Atas hal itu, Karman menyebut Erick Thohir adalah sosok yang tepat menjadi Capres dalam Pilpres 2024 mendatang.
Erick bisa saja dicalonkan oleh Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang merupakan koalisi partai politik di Indonesia yaitu Partai Golongan Karya, Partai Amanat Nasional, dan Partai Persatuan Pembangunan.
"Saya pribadi usulkan pak Erick Thohir jadi Capres 2024. Ini bisa juga diusulkan oleh koalisi yang sudah ada seperti KIB," ujarnya.
Baca Juga: Calon Terkuat Pilihan Kader, PAN Dorong Nama Erick Thohir ke Golkar dan PPP buat Pilpres 2024
Lalu Karman juga mengingatkan masalah ekonomi global yang kini sedang dinamis. Kesalahan dalam mengatur ekonomi dapat menyebabkan keruntuhan sebuah negara.
"Kasus yang terjadi di negara Srilanka baru-baru ini, bisa menjadi contoh yang nyata. Di mana pengelolaan ekonomi yang salah membuat negara itu pailit dan terjadi kerusuhan sosial," sebut Karman.
Karman menilai Erick Thohir bisa menjadi salah satu alternatif di Indonesia yang saat ini nampak krisis kepemimpinan.
Dalam kiprah politik, Erick dinilai sebagai figur newcomer yang afiliasi politiknya masih cenderung liquid, tidak seperti figur lainnya.
"Pak Erick tampil dengan pengalamannya sebagai Menteri BUMN. Dan secara personal beliau sangat liquid, cair dan bisa diterima kelompok mana saja," pungkas Karman.
Berita Terkait
-
Kekerasan Pemain Sepak Bola Viral, Andre Taulany Senggol Erick Thohir Bawa-Bawa Pasukan Lapor Pak!
-
John Herdman Wajib Lolos 3 Ujian Berat di 2026 Jika Nasibnya ingin Aman di Hati Fans
-
Melihat Kemungkinan Gaya Main Timnas Indonesia Bersama John Herdman, Lebih Satset?
-
Masa Lalu John Herdman yang Kelam Dibongkar Habis-habisan Media Belanda
-
Masa Lalu John Herdman yang Kelam Dibongkar Habis-habisan Media Belanda
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar