
SuaraBatam.id - Pemkot Batam mulai menyusun rencana induk kota cerdas atau "masterplan smart city". Penyusunan rencana induk itu diawali dengan bimbingan teknis dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) RI.
"Program 'smart city' merupakan upaya inovatif dalam menyelesaikan persoalan. Kemudian, pengembangannya, akan pemanfaatan internet sebagai penunjang untuk mengumpulkan data agar dapat mengelola aset dan potensi yang ada di Kota Batam," kata Sekda Batam, Jefridin dikutip dari Antara, Senin (13/6/2022).
Menurut Jefridin, perkembangan teknologi informasi komunikasi dengan beberapa perangkat digital mampu menjadi penghubung pemerintah dan masyarakat, sehingga kebutuhan masyarakat daerah setempat cepat terlayani dan tepat sasaran.
"Di sisi lain, masyarakat merasakan kemudahan. Pengembangan 'smart city' ini diharapkan dapat menjadi wadah strategis semua 'stakeholder' dan dapat diimplementasikan secara maksimal," ujar dia.
Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Batam, Azril Apriansyah mengatakan, Pemkot Batam sebelumnya telah mengikuti seleksi 'smart city' yang dilaksanakan oleh Kementerian Kominfo secara administrasi, presentasi, hingga wawancara.
"Dengan proses itu, bahkan Batam masuk 1 dari 50 daerah yang menerima program ini. Setelah menandatangani nota kesepakatan. Pemkot Batam juga secara rutin mengikuti Rating Kota Cerdas Indonesia (RKCI), ajang 2 tahunan ini," kata Azril.
Adapun, bimbingan teknis tahap satu penyusunan "masterplan Smart city" (kota cerdas) dan "Quick Win" Program Unggulan Kota Batam Tahun 2022 dilaksanakan 13-14 Juni 2022. (Antara)
Berita Terkait
-
Bandara Hang Nadim Batam Geger, Ada Penumpang Pesawat Simpan Barang Ini di Dubur
-
Kurir Narkoba Ditangkap di Bandara Hang Nadim Batam, Masukkan Sabu dalam Dubur
-
Tabrakan, Separuh Badan Kapal Tongkang TB Bina Marine 59 Tenggelam
-
Video Pusaran Angin Hantam Kapal di Batam, Pria yang Merekam Jadi Sorotan Publik
-
Detik-detik Pusaran Angin Hantam Kapal di Tengah Laut, Nyali Perekam Video Disorot
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Modal KUR BRI, Omzet Supplier Ikan Ini Melejit Berkat MBG
-
Klasterkuhidupku BRI, Solusi UMKM Batu Bertahan Saat Pandemi
-
BRI dan AgenBRILink Perluas Layanan untuk Inklusi Keuangan Nasional
-
Apakah Layak Berinvestasi Emas Antam 3Gr Saat Ini?
-
Top, BRI Pimpin Daftar Teratas Bank di Indonesia versi The Banker!