SuaraBatam.id - Menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri, aktivitas di Pelabuhan Internasional Batam Centre mulai padat pada, Sabtu (30/4/2022).
Kepadatan penumpang tersebut mulai terlihat di halaman parkir yang sudah dipenuhi kendaraan. Berdasarkan pantauan, tampak penumpang yang akan berangkat maupun yang kembali hilir mudik di kawasan pelabuhan.
Manager Operasional PT Synergy Tharada, Pengelola Pelabuhan Internasional Batam Centre, Nika Astaga mengakui aktivitas pelabuhan pada hari ini meningkat daripada hari biasanya.
“Karena akhir pekan, dan juga menjelang Lebaran, jadi sudah mulai ramai,” ujar Nika dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com.
Dengan situasi tersebut, para pemilik armada kapal menambah trip untuk memenuhi permintaan para penumpang. Untuk hari ini, ada penambahan 2 trip kapal menuju Singapura.
Pada hari biasa, total trip kapal telah mencapai 12 trip. Sehingga hari ini, total trip kapal mencapai 14 trip.
“Kemarin saja sudah 1.500 penumpang yang berangkat, kalau ditambah dengan yang kembali, jadi total sekitar 3 ribu orang penumpang,” katanya.
Untuk diketahui, Singapura telah membebaskan test Covid-19 untuk masuk ke wilayah negara tersebut sejak 1 April lalu. Sejak saat itu, aktivitas Pelabuhan Internasional Batam Centre mulai berjalan kembali.
Nika menyebutkan, setiap harinya jumlah penumpang mengalami kenaikan hingga 100 orang per hari, dan puncaknya pada hari ini. Walaupun begitu, kondisi tersebut belum kembali seperti saat pandemi Covid-19 mulai melanda dunia.
“Masih belum menyamai kondisi sebelum pandemi Covid-19,” kata dia.
Jika dibandingkan puncak arus mudik sebelum pandemi Covid-19, total penumpang bisa mencapai 30 ribu orang. Dengan trip kapal yang mencapai 26-28 trip.
“Tetapi perlahan sudah mulai ada peningkatan, semoga mulai membaik seperti sedia kala,” ujar dia.
Berita Terkait
-
Resep Opor Ayam, Inspirasi Menu Lebaran untuk Keluarga Tercinta
-
Daftar Kuliner Khas Sulawesi Selatan, Cocok Jadi Oleh-oleh Mudik Lebaran
-
Titip Salam ke Pemudik, Kapolda Metro Jaya: Kami Jaga Rumah yang Ditinggalkan
-
Dijamin Enak! Ini Resep Rendang khas Minang, Pilihan Menu Istimewa Idul Fitri
-
Cerita Hamsanah Pedagang Kopi Keliling di Pelabuhan Merak, Kantongi Uang Hingga Rp7 Juta Saat Arus Mudik
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar