SuaraBatam.id - RB Leipzig unggul atas Rangers dengan skor 1-0 pada leg pertama semifinal Liga Europa di Stadion Red Bull Arena, Leipzig, Kamis malam waktu setempat (Jumat dini hari WIB). Kemenangan itu berkat gol tunggal dari bek sayap Angelino.
Gol dari RB Leipzig lahir lima menit sebelum berakhirnya laga melalui tendangan voli dari Angelini yang menghunjam pojok gawang Rangers, demikian catatan Liga Europa.
Kemenangan itu membuat RB Leipzig hanya membutuhkan hasil imbang pada pekan depan ketika memainkan leg kedua, sedangkan Rangers harus menang dengan selisih dua gol untuk memastikan diri lolos ke final Liga Europa.
Pada babak pertama, Rangers menciptakan peluang melalui Borna Barisic, namun upayanya tersebut masih lemah.
Beberapa menit setelahnya, Rangers kembali melakukan ancaman setelah sundulan Connor Goldson masih menyamping dari gawang Leipzig setelah menerima umpan dari Barisic.
Selanjutnya giliran RB Leipzig yang memberikan ancaman, kali ini melalui tendangan voli dari Angelino yang masih diblok oleh pemain bertahan Rangers Goldson dan membuat skor 0-0 tetap bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Rangers kembali menciptakan peluang terlebih dahulu melalui upaya yang dilakukan oleh penyerang Ryan Kent, namun tendangannya masih menyamping dari gawang Leipzig.
RB Leipzig selanjutnya berbalik mengancam, setelah Dominik Szoboszlai mengirimkan umpan ke Christopher Nkunku yang mampu melepaskan tendangan tetapi mampu diamankan oleh kiper Rangers Allan McGregor.
Baik Leipzig maupun Rangers terus melakukan tekanan dalam rangka mencari keunggulan namun hingga pertandingan menyisakan lima menit kedudukan sama kuat tetap bertahan.
Baca Juga: Gaya Main Rangers Andalkan Fisik Khas Skotlandia, Tedesco Minta RB Leipzig Hati-hati
Leipzig mampu memecah kebuntuan pada menit ke-85 setelah Angelino mendapatkan bola liar di kotak penalti Rangers sebelum melepaskan tendangan voli yang membobol gawang McGregor sehingga mengubah skor menjadi 1-0 yang bertahan hingga pertandingan usai. [Antara]
Berita Terkait
-
Klasemen Bundesliga Terbaru: Hoffenheim Masuk Lima Besar Usai Bantai Kevin Diks cs
-
RB Leipzig Resmi Boyong Rekan Marselino Ferdinan
-
Rapor Kevin Diks Usai Borussia Monchengladbach Perpanjang Rekor Tanpa Kalah
-
Harry Kane Menggila, Bayern Munchen Gasak Leipzig Lewat Gol Setengah Lusin
-
Harry Kane Sadis! 14 Menit, Hattrick, Bayern Munich Hancurkan Leipzig
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen