
SuaraBatam.id - Seluruh penumpang pesawat Boeing 737-800 jatuh di Provinsi Guanxi, China dilaporkan media setempat tidak selamat.
Pesawat dengan 132 penumpang dan awak itu, terbang dengan ketinggian 30 ribu kaki lalu tiba-tiba setelah pukul 14:20 menukik tajam dengan kecepatan 455 knot atau 842 kilometer per jam, seperti yang didata situs pelacak pesawat FlightRadar24.com.
Dari data itu, pesawat dengan nomor penerbangan 5735 pesawat jatuh dalam waktu satu setengah menit setelah gangguan.
Dalam pernyataannya, Senin (21/3) badan penerbangan sipil Cina, Civil Aviation Administration of China (CAAC) mengatakan kecelakaan terjadi di dekat Kota Wuzhou, di Kabupaten Teng.
Baca Juga: 5 Fakta Kecelakaan Pesawat China Eastern Airlines, Menukik Tajam Ke Tanah
Sementara itu People Daily melaporkan 117 anggota tim penyelamat sudah tiba di lokasi kecelakaan.
Surat kabar pemerintah China itu menambahkan pemadam kebakaran mengorganisir 650 anggota tim penyelamat untuk mendekati lokasi kecelakaan dari tiga arah. Stasiun televisi CCTV melaporkan China Eastern membentuk sembilan tim.
Di media sosial, beredar rekaman saat pesawat dengan nomor MU5735 B-1791 itu jatuh menukik.
Pesawat tampak menukik nyaris 90 derajat sebelum akhirnya meledak dan memicu kobaran api di daerah perbukitan.
Belum ada konfirmasi langsung terkait kebenaran dari video tersebut.
Baca Juga: 5 Kecelakaan Pesawat Boeing Terparah Dalam 15 Tahun Terakhir, Indonesia Terbanyak?
Berita Terkait
-
Media Asing: Media di Indonesia Mengejek Timnas China
-
Beragam Genre, Ini 5 Drama China yang Dibintangi Wang Ziwen
-
Prabowo Apresiasi China yang Konsisten Dukung Negara Berkembang Lawan Imperialisme dan Kolonialisme
-
Prabowo Puji China di Depan Li Qiang: Mitra Dagang Terbesar, Banyak Bantu Bangun RI
-
Thom Haye Tegaskan Ingin Balas Dendam Lawan China
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Profil Nicholas Nyoto Prasetyo Dononagoro, Ketua Koperasi BLN Dugaan Investasi Bodong
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Chipset Snapdragon Terbaik Mei 2025
-
6 'Bansos' Disalurkan Pemerintah Mulai Juni 2025, Ini Daftar dan Sasarannya
-
Profil Arkhan Fikri: Anak Emas Shin Tae-yong, Pemain Muda Terbaik BRI Liga 1
-
PSS Sleman Degradasi, Pemain Timnas Brasil dan Australia Ungkap Kesedihan
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan