SuaraBatam.id - Deddy Corbuzier tak ingin memaksakan putra semata wayangnya, Azka Corbuzier untuk berpindah keyakinan.
Deddy sendiri sudah 3 tahun menjalani hidup sebagai seorang muslim. Ia ingin sang anak sendiri yang mempelajari agama Islam.
“Kalau Habib tanyanya ingin, ya ingin. Tapi gue belajar dari dulu. Gue dari mualaf bukan karena disuruh, gue mualaf karena ketemu temen-temen yang positif islamnya,” ujar Deddy Corbuzier kala berbincang dengan Habib Husein Ja’far Al Hadar dalam kanal YouTube Cahaya Untuk Indonesia, Rabu (02/03).
Deddy pun mengungkapkan jika sejak beranjak remaja, sang anak sudah mengenal tiga agama, yaitu Islam, Katolik dan Budha.
Baca Juga: Angeline Sondakh Bebas, Sule dan Andre Taulany Pecah?
Namun, dirinya dan sang mantan istri, Kalina Oktarani tak pernah memaksakan keyakinan sang anak.
“Dia kan baru 14 tahun, aqil baligh juga belum. Nantinya dia bisa mencontoh sendiri, dibandingkan gue otoriter. Gue dulu kalau digituin pasti menghindar,” tutur Deddy Corbuzier.
Ketika memutuskan untuk mualaf, Deddy Corbuzier pun sempat meminta izin sang anak dan tak lupa keluarga besarnya.
Deddy ingin mencontohkan pada sang anak bagaimana memutuskan stigma negatif yang selama ini melekat di keluarganya.
“Kalau ibu dan saudara yang dekat, tidak peduli mau saya mualaf, murtad, mereka tidak peduli,” ungkap Deddy Corbuzier.
Baca Juga: 4 Keuntungan yang Didapat Shin Tae-yong Sejak Latih Timnas Indonesia, Teranyar Dihadiahi Mobil
“Tapi saya jadi gosip di keluarga besar. Mereka berpikirnya begitu saya mualaf, saya jadi radikal, menghina agama saya yang sebelumnya,” sambung Deddy.
Deddy Corbuzier dan Kalina Oktarani pun menanamkan toleransi pada sang anak. Hal ini terlihat pula pada saat natal tahun lalu ketika Deddy dan Kalina menemani sang anak yang merayakan natal.
Kini Azka diketahui masih tetap berpegang pada agamanya meski kedua orangtuanya, Deddy Corbuzier dan Kalina Oktarani adalah seorang muslim.
Berita Terkait
-
Jordi Onsu Dalami Islam, Ini Cara Menjadi Mualaf yang Perlu Dipahami
-
Jordi Onsu Berhenti Bangun Musala di Rumah, Alasannya Tak Terduga
-
Jordi Onsu Resmi Mualaf? Ngaku Damai dengan Kajian Islam: Al-Quran Itu Benar Banget!
-
Cosplay Jadi Deddy Corbuzier saat Halloween, Vidi Aldiano Bikin Ngakak sampai Mau 'Disomasi'
-
Gara-Gara Cosplay, Deddy Corbuzier Bakal Somasi Vidi Aldiano dengan Tuduhan Penghinaan?
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya