SuaraBatam.id - Klub sepakbola milik Raffi Ahmad, Rans Cilegon FC dikabarkan akan mendatangkan pemain bintang baru.
Rencananya pemain baru itu akan terjawab dalam dua hari ke depan. Namun, Raffi Ahmad memberikan sedikit bocoran.
Raffi Ahmad mengungkapkan hal tersebut dalam akun story Instagram miliknya pada Minggu (27/2/2022).
Dalam unggahan tersebut, Raffi mencoba memancing rasa penasaran publik, setelah menyebut salah satu pemilik Rans Cilegon lainnya, Ruddy Salim, telah bersepakat dengan pemain asing top.
"Pemain luar negerinya sudah oke nih?" tanya Raffi dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com.
"Sudah oke," jawab Rudy.
Kembali menegaskan, Raffi Ahmad kemudian memperjelas kembali pertanyaannya.
"Bintang dunianya sudah mau datang?" kata suami Nagita Slavina itu.
"Bintang dunia, mahal," Rudy menyahut.
"Cuma Rudy Salim doang nih yang bisa deal-in. Ini bintang dunianya kita posting hari apa?" tanya Raffi kembali.
Rudy menyerahkan semua kepada Raffi, yang kemudian dijawab Raffi, "Besok atau Lusa. Tungguin."
Kabar tersebut tentu memantik rasa penasaran pecinta sepakbola, khususnya fans Rans Cilegon. Bagaimana pun Rans sempat dikabarkan akan membawa Mesut Ozil hingga Andreas Iniesta.
Sebelumnya, postingan akun fanbase Rans Cilegon FC juga pernah menyebut jika Raffi sedang membidik "pemain asing top" yang "main di Liga Jepang" alias JLeague.
Nama lain yang juga turut muncul ialah Chanathip Songkrasin (Kawasaki Frontale) atau Yoshinori Muto (Vissel Kobe).
Mengambil pemain top dari luar negeri bukan lah hal yang tidak mungkin bagi Rans. Apalagi, mereka tengah mempersiapkan diri untuk bersaing di Liga 1. Selain itu, klub ini juga terbilang sangat agresif di bursa transfer demi hasil maksimal.
Berita Terkait
-
Klub Indonesia Memilih Investasi Jangka Panjang atau Jangka Pendek
-
Sultan Andara Memang Beda! Raffi Ahmad Berikan Hadiah Ulang Tahun Asistennya Berupa Honda Brio
-
Raffi Ahmad Bagi-bagi Emas 50 Gram untuk Karyawan di Hari Ulang tahun
-
The Real Sultan, Raffi Ahmad Bagikan Emas 50 Gram Kepada Para Karyawan
-
Jadwal Liga Italia Malam Ini: Inter dan Milan Main, Live RCTI
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya