SuaraBatam.id - OPPO A76 resmi rilis, Jumat 18 Februari 2022. OPPO A76 tersedia dengan dua pilihan warna Glowing Blue dan Glowing Black, dengan pilihan konfigurasi 6GB RAM dan 128BG ROM di Indonesia.
c memiliki harga Rp3.399.000 dan sudah bisa dibeli mulai Jumat 18 Februari 2022 baik secara daring maupun luring.
Smartphone ini mengusung layar dengan refresh rate 90hz yang lebih responsif untuk pengalaman game, multimedia, dan media sosial yang lebih baik.
“Di sela persiapan peluncuran Reno7 Series, kami meluncurkan perangkat OPPO A76 untuk pasar Indonesia. OPPO A76 hadir membawa berbagai penyegaran baru, mulai dari penggunaan prosesor baru Snapdragon 680, layar 90Hz hingga baterai besar 5000mAh yang didukung dengan teknologi SUPERVOOC," kata PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto A, dikutip dari hops.id.
Baca Juga: Diluncurkan di Indonesia, Harga Oppo A76 Mulai Rp 3,3 Jutaan
Teknologi OPPO Glow pada OPPO A76 memungkinkan pengguna mendapatkan perangkat dengan warna dapat berubah secara dinamis jika dilihat dari berbagai sisi di beragam kondisi pencahayaan.
OPPO A76 menampilkan layar HD 6,56 inci dengan screen-to-body ratio sebesar 89,9% dengan refresh rate 90Hz dan touch sampling rate 180Hz.
OPPO A76 dilengkapi dengan baterai jumbo 5.000mAh dengan pengisian daya cepat 33W SUPERVOOC.
OPPO mengklaim, perangkat ini dapat diajak melakukan panggilan telepon 3,5 jam dengan pengisian daya selama 5 menit saja.
OPPO juga melengkapi A76 dengan efisiensi penggunaan baterai melalui fitur Super Power Saving Mode, Super Nighttime Standby, dan Optimized Night Charging.
Baca Juga: Oppo Find X5 Meluncur pada 24 Februari
Perangkat ini ditenagai prosesor Snapdragon 680 dengan kombinasi RAM 6 GB dan ROM internal 128 GB. Jika dirasa kurang, ruang penyimpanan masih bisa diekspansi lagi dengan microSD hingga 1 TB.
Untuk memberikan performa penggunaan yang mulus, OPPO menyematkan teknologi RAM Expansion yang dapat mengonversikan ruang penyimpanan menjadi tambahan RAM sementara.
Menariknya, untuk pasar Indonesia OPPO juga memberikan dukungan fitur ROM Expansion. Fitur ini mengizinkan perangkat A76 untuk menyimpan data aplikasi sistem dan media sosial ke kartu microSD.
OPPO A76 mengusung kamera depan 8MP dengan ukuran piksel 1,12um dan aperture f2.0, menghasilkan bidikan hingga resolusi 3264 x 2448.
Fitur percantik pada perangkat ini telah ditingkatkan hingga mencakup penghilang noda untuk kamera depan sambil tetap mempertahankan fitur wajah alami pengguna.
Bidikan portrait sekarang dapat lebih cerah dan lebih jelas di lingkungan rendah cahaya dengan bantuan fitur 360° Fill Light.
Kamera ganda belakang dilengkapi sensor utama 13MP f2.2 dan kamera sekunder dengan lensa portrait 2MP, memungkinkan pengguna untuk menggunakan mode portrait dengan bokeh terlihat lebih presisi dan natural.
Baik kamera depan maupun belakang pada OPPO A76 mendukung teknologi HDR, yang akan mempertahankan detail di area gelap bahkan pada skenario pemotretan dengan cahaya latar kuat.
Berita Terkait
-
Tipis dan Ringan, Oppo Pad 3 Bawa Layar Lega dan Dimensity 8350 yang Tangguh
-
Perbandingan Spesifikasi OPPO Find X8 Pro vs Samsung Galaxy S24 Ultra, Duel HP Flagship Kasta Atas
-
Oppo Resmi Jadi Sponsor Timnas Indonesia, Bagi-bagi Tiket AFC Gratis
-
Dijual Mulai Rp 6 Jutaan, Begini Detail Harga Oppo Reno 13 dan Reno 13 Pro
-
5 HP Oppo Rp 1 Jutaan Saja dengan Memori 128 GB, Ramah di Kantong!
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya