SuaraBatam.id - Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisperindag) Kota Batam, Gustian Riau mengatakan pemerintah akan menyediakan sembako murah rencananya dilaksanakan seminggu sebelum bulan puasa.
Sejauh ini tahapannya masih dalam proses lelang.
"Seminggu sebelum puasa rencananya kita bagi. Kita lagi proses lelang. Lagi minta data warganya sama kelurahan. Lalu kita susun jadwalnya," ujar Gustian, mengutip batamnews, Kamis 17 Februari 2022.
Dalam paket sembako murah, terdiri atas beras, gula dan minyak goreng. Namun untuk berat barang yang dimaksud belum ditentukan.
“Harga paket sembakonya masih sama seperti tahun sebelumnya,” kata dia.
Pada tahun 2021, Pemko Batam menyediakan sebanyak 35.200 paket sembako murah, untuk didistribusikan kepada 12 kecamatan seluruh Kota Batam. Setiap paket sembako dihargai Rp 50 ribu.
Adapun paketnya adalah beras 5 kilogram (kg), minyak 2 liter, dan gula satu kg. Untuk data penerima sembako ini sudah didata lurah dan camat setempat.
"Pembagian di dua titik biar tidak terlalu ramai saat pembagian sembako ini,” jelasnya.
Baca Juga: Travel Bubble Kepri Kembali Ditunda tapi Perjalanan Laut dari Singapura Mulai 22 Februari 2022
Berita Terkait
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
-
Rentetan Kecelakaan Kerja di Galangan PT ASL Shipyard Kembali Terjadi, Polisi Turun Tangan
-
Dari Harga Beras hingga Jam Kerja: Semua Berawal dari Keputusan Politik
-
Geger Video Bom di Bandara Batam, Kapolda Kepri: Hoaks! Pelaku Sedang Kami Kejar
-
Batavia Prosperindo Lewat RFI Kucurkan Rp200 Miliar Transformasi Mal di Batam
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar