SuaraBatam.id - Film fiksi ilmiah garapan Denis Villeneuve, "Dune"menduduki puncak nominasi British Academy Film Awards (BAFTA) 2022 ketika diumumkan di London pada hari Kamis (3/2) waktu setempat.
Film adaptasi dari novel legendaris Frank Herbert, yang dibintangi oleh Timothee Chalamet, Rebecca Ferguson dan Oscar Isaac ini meraih 11 nominasi di BAFTA.
Dikutip dari Antara, adapun nominasi yang diraih "Dune" adalah nominasi untuk Film Terbaik, Skenario Adaptasi Terbaik, Sinematografi Terbaik, Skor Asli Terbaik untuk Hans Zimmer, dan Efek Visual Spesial Terbaik, di antara berbagai kategori teknis lainnya.
"Dune" diikuti oleh "The Power of the Dog" karya Jane Campion dengan delapan nominasi, film Kenneth Branagh "Belfast" dengan enam nominasi, kemudian "Licorice Pizza", "No Time to Die", dan "West Side Story" dengan masing-masing lima nominasi.
Film blockbuster sci-fi ini akan bersaing dengan "Belfast", "The Power of the Dog", "Don't Look Up", dan "Licorice Pizza" untuk penghargaan Film Terbaik. Sedangkan nominasi untuk Outstanding British Film adalah "No Time to Die", "Belfast", "After Love, Ali & Ava", "Boiling Point", "Cyrano", "Everybody's Talking About Jamie", "House of Gucci", "Last Night in Soho", dan "Passing".
Daftar Pemeran Utama Wanita memberikan beberapa kejutan, dengan tidak adanya Kristen Stewart, Nicole Kidman, dan Olivia Colman di persaingan di kategori ini.
Piala Aktris Terbaik akan diperebutkan oleh Lady Gaga untuk "House of Gucci", Alana Haim untuk "Licorice Pizza", Emilia Jones untuk "CODA", Joanna Scanlan dari "After Love", Tessa Thompson dari "Passing", dan Renate Reinsve untuk film Norwegia "The Worst Person in the World".
Dalam kategori Aktor Utama, bintang Inggris Adeel Akhtar dan Stephen Graham tampil untuk film indie masing-masing "Ali & Ava" dan "Boiling Point", bergabung dengan Will Smith untuk "King Richard", Benedict Cumberbatch untuk "The Power of the Dog", Mahershala Ali untuk "Swan Song", dan Leonardo DiCaprio untuk "Don't Look Up".
BAFTA tahun ini yang dipandu oleh Rebel Wilson, akan berlangsung pada 13 Maret di Royal Albert Hall London.
Baca Juga: Kalahkan Messi, Robert Lewandowski Sabet Pemain Terbaik FIFA 2021
Daftar lengkap nominasinya adalah sebagai berikut:
Film Terbaik
"Belfast"
"Dune"
"The Power of the Dog"
"Don't Look Up"
"Licorice Pizza"
Film Inggris Terbaik
"Belfast"
"After Love"
"Ali & Ava"
"Boiling Point"
"Cyrano"
"Everybody's Talking About Jamie"
"House of Gucci"
"Last Night in Soho"
"No Time to Die"
"Passing"
Aktor Utama Terbaik
Will Smith - "King Richard"
Benedict Cumberbatch - "The Power of the Dog"
Adeel Akhtar - "Ali & Ava"
Mahershala Ali - "Swan Song"
Leonardo DiCaprio - "Don't Look Up"
Stephen Graham - "Boiling Point"
Aktris Utama Terbaik
Lady Gaga - "House of Gucci"
Alana Haim - "Licorice Pizza"
Emilia Jones - "CODA"
Joanna Scanlan - "After Love"
Tessa Thompson - "Passing"
Renate Reinsve - "The Worst Person in the World"
Aktor Pendukung Terbaik
Ciaran Hinds - "Belfast"
Troy Kotsur - "CODA"
Kodi Smit-McPhee - "The Power of the Dog"
Mike Faist - "West Side Story"
Jesse Plemons - "The Power of the Dog"
Woody Norman - "C'Mon C'Mon"
Tag
Berita Terkait
-
Sinopsis Hamnet, Film Drama Terbaik di Ajang Golden Globes 2026
-
Scarlet Karya Mamoru Hosoda Pimpin Nominasi Jepang di Annie Awards 2026
-
No Other Choice dan KPop Demon Hunters Wakili Korea Selatan di Shortlist Oscar 2026
-
Ukir Sejarah, Demon Slayer: Infinity Castle Masuk Nominasi Golden Globe
-
Daftar Nominasi Golden Globes 2026, One Battle After Another Borong 9 Kategori
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar