SuaraBatam.id - Saat hadir dalam YouTube Oki Setiana Dewi, penyanyi Tere membahas perjalanan menjadi seorang mualaf. Ia mendapat berbagai pertanyaan dari kakak Ria Ricis tersebut.
Oki Setiana Dewi merasa penasaran dengan aktivitas yang dilakukan oleh penyanyi yang kini bernama Annisa Theresia Ebenna Ezeria dan penasaran dengan kisah menjadi mualafnya.
"Ka Tere ini seorang mualaf, Oki pengin tahu ka Tere ini dari bangun pagi sampai tidur lagi aktivitasnya apa? Supaya teman-teman bisa belajar dari seorang yang sungguh-sungguh saat ini sedang mendalami betul agama ini," kata Oki Setiana Dewi dilansir Hops.id pada Rabu, 26 Januari 2022.
Menanggapi pertanyaan itu, penyanyi Tere mengutarakan perasaannya saat sering dibilang mualaf oleh orang lain. Dia mengaku malu.
"Sebenarnya malu dibilang mualaf mulu," tuturnya.
Meski demikian, penyanyi Tere berharap agar kisah mualafnya bisa menjadi inspirasi banyak orang.
"Enggak apa-apa, bisa jadi inspirasi orang bahwa Muslim dari lahir, apa kabarnya untuk mengejar Islam," timpal Oki.
Tere makin religius
Menjawab pertanyaan Oki Setiana Dewi tadi, Tere menjelaskan bahwa dirinya sedang berusaha untuk menunaikan ibadah salat tahajud setiap harinya.
"Bismillah kalau dari bangun lagi belajar buat bangun tahajud, tapi kalau misalnya bangun tahajud Alhamdulillah itu panggilan dari Allah. Dapat waktu spesial dari Allah," ungkap Tere.
Begitu bangun tidur, Tere langsung mengucapkan syahadat atas rasa syukur kepada Allah. Kemudian, dia membaca doa dan mengambil wudhu.
"Tapi biasanya begitu, bangun langsung ngucapin syahadat karena 'Alhamdulillah masih dikasih (nikmat iman) dan dikasih nikmat hidup' karena kan memang Allah yang tarik, Allah kembalikan kan," ujarnya.
"Sama doa bangun tidur sama wudhu. Baru kalau misalnya bisa bangun tahajud Alhamdulillah, kalau enggak biasanya bangunnya pas salat subuh," sambung dia.
Setelah menunaikan ibadah salat, Tere melanjutkan aktivitas dengan mengaji. "Habis salat, biasanya karena Alhamdulillah sudah bisa baca Alquran, ngaji."
Saat ini, pelantun Awal Yang Indah tersebut sedang berusaha untuk menyelesaikan satu juz setiap harinya.
Berita Terkait
-
Anak-Anak Celine Evangelista dan Stefan William Belajar Ngaji di Masjid Nabawi
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung
-
Penuh Haru, Celine Evangelista Kenang Momen Belajar Salat sambil Terisak
-
Cerita Celine Evangelista Sulit Belajar Salat
-
Ajak Umrah, Cara Celine Evangelista Konfirmasi Anak-anaknya Muslim
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar