SuaraBatam.id - Galaxy A03 adalah HP Murah Samsung yang dibandrol dengan harga Rp1 jutaan.
Ponsel ini dipasarkan seharga Rp1.599.000 untuk varian 3GB+32GB dan Rp1.799.000 untuk 4GB+64GB.
Meskipun harganya terjangkau smartphone ini dibekali dengan kualitas kamera yang mumpuni yakni 48MP.
Manajer Pemasaran Produk, Samsung Electronics Indonesia, Ricky Bunardi, mengatakan ponsel ini menyajikan fitur-fitur penting dalam sebuah ponsel, yang dikemas untuk segmen pemula atau entry level. Akhir tahun lalu, mereka meluncurkan Galaxy A03 Core.
Baca Juga: Bocor! Penampakan Samsung Galaxy Tab S8 Ultra di Situsnya
Ponsel entry level ini menawarkan kamera utama di belakang sebesar 48MP, ditambah lensa berkedalaman (depth) 2MP. Di depan, terdapat kamera swafoto 5MP pada takik Inifinty-V.
Sementara pada layar, Samsung menggunakan resolusi HD+ PLS pada layar 6,5 inci dan rasio aspek 20:9.
Galaxy A03 berjalan dengan sistem operasi Android 11, tampilan antarmuka menggunakan versi One UI Core 3.1.
Samsung menyasar pengguna muda yang aktif menggunakan ponsel dalam kegiatan sehari-hari, untuk itu ponsel ini dibekali baterai besar 5.000mAh dan kapasitas pengisian daya 7,75W.
Meski pun baterai besar, ponsel ini belum mendukung pengisian daya cepat. Galaxy A03 menggunakan kabel USB Type-B.
Baca Juga: Salip Samsung, Apple Kembali Jadi Raja Ponsel Dunia
Dapur pacu Galaxy A03 diisi chip dari Unisoc T606, mesin yang memiliki delapan inti dan kecepatan 1.6GHz.
Untuk memori internal, Samsung menyediakan pilihan RAM 3GB dan 4GB. Sementara itu, pilihan kapasitas penyimpan terdiri dari 32GB dan 64GB, yang diperluas hingga 1TB dengan kartu memori micro SD. (antara)
Berita Terkait
-
Samsung Galaxy A36 dan A56 Diperkirakan Meluncur Awal 2025, Ini Bocoran Spesifikasinya
-
Render Galaxy S25 Ultra Terbaru Ungkap Desain Futuristik dan Warna Titanium Eksklusif
-
3 Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung, Bisa Dua WhatsApp di Satu Perangkat
-
Samsung Siap Rilis Pembaruan One UI 7 Beta
-
Itel Ring: Cincin Pintar Lebih Murah dari Samsung Galaxy Ring, Harga Rp 300 Ribuan
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya