SuaraBatam.id - Galaxy A03 adalah HP Murah Samsung yang dibandrol dengan harga Rp1 jutaan.
Ponsel ini dipasarkan seharga Rp1.599.000 untuk varian 3GB+32GB dan Rp1.799.000 untuk 4GB+64GB.
Meskipun harganya terjangkau smartphone ini dibekali dengan kualitas kamera yang mumpuni yakni 48MP.
Manajer Pemasaran Produk, Samsung Electronics Indonesia, Ricky Bunardi, mengatakan ponsel ini menyajikan fitur-fitur penting dalam sebuah ponsel, yang dikemas untuk segmen pemula atau entry level. Akhir tahun lalu, mereka meluncurkan Galaxy A03 Core.
Baca Juga: Bocor! Penampakan Samsung Galaxy Tab S8 Ultra di Situsnya
Ponsel entry level ini menawarkan kamera utama di belakang sebesar 48MP, ditambah lensa berkedalaman (depth) 2MP. Di depan, terdapat kamera swafoto 5MP pada takik Inifinty-V.
Sementara pada layar, Samsung menggunakan resolusi HD+ PLS pada layar 6,5 inci dan rasio aspek 20:9.
Galaxy A03 berjalan dengan sistem operasi Android 11, tampilan antarmuka menggunakan versi One UI Core 3.1.
Samsung menyasar pengguna muda yang aktif menggunakan ponsel dalam kegiatan sehari-hari, untuk itu ponsel ini dibekali baterai besar 5.000mAh dan kapasitas pengisian daya 7,75W.
Meski pun baterai besar, ponsel ini belum mendukung pengisian daya cepat. Galaxy A03 menggunakan kabel USB Type-B.
Baca Juga: Salip Samsung, Apple Kembali Jadi Raja Ponsel Dunia
Dapur pacu Galaxy A03 diisi chip dari Unisoc T606, mesin yang memiliki delapan inti dan kecepatan 1.6GHz.
Untuk memori internal, Samsung menyediakan pilihan RAM 3GB dan 4GB. Sementara itu, pilihan kapasitas penyimpan terdiri dari 32GB dan 64GB, yang diperluas hingga 1TB dengan kartu memori micro SD. (antara)
Berita Terkait
-
Debut di MWC 2025, Samsung Galaxy S25 Edge Bawa Panel Belakang Begini
-
Samsung Galaxy Z Fold 7 Kian Superior, Janjikan Kamera Bawah Layar
-
Ini Keunggulan Snapdragon 8 Elite for Galaxy
-
Bocoran Harga Samsung Galaxy Z Fold 7, Bawa Layar Lebih Baik
-
Samsung Galaxy A26 5G Segera Debut di Pasar Global, Bawa One UI 7
Terpopuler
- Viral Video Hadirin Tak Tepuk Tangan Saat Nama Jokowi Disebut, Netizen: Orang Semakin...
- Mengintip 4 Mobil Sherly Tjoanda yang Jadi Gubernur Terkaya Indonesia
- Nikita Mirzani Tak Terima Terancam Hukuman 20 Tahun Penjara: Masa Lebih Parah dari Suami Sandra Dewi
- Ayah Kandung El Barack Sempat Telepon Keluarga Jessica Iskandar, Vincent Verhaag: Dia Harus Temui Aku Dulu
- Alat Berat Sudah Parkir, Smelter Nikel PT GNI yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Pabrik
Pilihan
-
Patrick Kluivert Belum Pilih Asisten Lokal, Erick Thohir Ogah Ikut Campur
-
PSSI Berani Pecat Indra Sjafri? Erick Thohir: Saya Belum Bisa...
-
Peluang Jairo Riedewald Bela Timnas Indonesia Menipis, Erick Thohir: Kami Gak Mau...
-
Megawati Hangestri Tampil Menawan, Red Sparks Hempaskan GS Caltex
-
Perbandingan Spesifikasi Infinix Hot 50 Pro+ vs Redmi Note 14, Duel HP 4G Rp 2 Jutaan Terbaru
Terkini
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?
-
Waspada Buaya Lepas! Wisata Pantai Batam Diimbau Tingkatkan Keamanan Saat Liburan