SuaraBatam.id - Serial original WeTV "Layangan Putus" masih menduduki posisi top trending selama berminggu-minggu.
Bahkan jumlah penontonnya membludak. WeTV dalam keterangannya, Rabu, mencatat "Layangan Putus" telah ditonton lebih dari 15 juta kali dalam satu hari penayangannya. Serial ini berhasil mencetak rekor baru.
Selain itu, serial Layangan Putus juga menjadi topik pembicaraan warganet seperti terlihat pada analisis Google Trends.
"Layangan Putus" menjadi topik yang paling banyak dicari, mengalahkan pencarian untuk tayangan-tayangan lainnya.
Baca Juga: Serial Layangan Putus Catatkan Rekor Baru, Ditonton 15 juta Kali Dalam Satu Hari Penayangan
Tagar dan percakapan tentang "Layangan Putus", Aris, Kinan dan Lydia sempat merajai daftar trending topik di berbagai media sosial.
Yang menarik, scene kemarahan Kinan yang mengetahui Aris membawa Lydia ke Cappadocia dengan cepat menyebar menjadi meme dan parodi di banyak platform.
Scene ini sangat ikonik dan mampu memicu kreativitas masyarakat untuk menjadikannya konten-konten hiburan hingga promosi.
"Ini adalah suatu permulaan yang sekaligus membuktikan WeTV selalu menghadirkan serial berkualitas yang hits kepada pengguna yang mampu memicu percakapan di media sosial. Kami bangga bahwa WeTV kini dikenal sebagai platform yang memberikan hiburan dan tontonan berkualitas bagi masyarakat Indonesia," kata Country Head WeTV dan iflix Indonesia Lesley Simpson, dikutip dari antara.
Serial yang dibintangi Reza Rahardian dan Putri Marino ini saat ini telah memasuki episode ke-delapan. Episode yang ditunggu-tunggu penonton ini menceritakan Kinan yang berhasil menjebak Aris dan Lydia di dalam satu ruangan bersamanya.
Baca Juga: Layangan Putus: Ditonton 15 Juta Kali dalam Sehari, Jadi Topik Terbanyak Dicari
Kinan juga membeberkan semua yang diketahuinya pada Aris dan Lydia. Tak hanya itu, aksi Kinan dilanjutkan dengan mengusir Aris hingga menggugatnya dengan tuduhan perbuatan zina.
"Layangan Putus" sendiri bukan serial pertama WeTV yang menjadi perbincangan publik. Sebelumnya, WeTV Original "My Lecture My Husband" yang dirilis pada 2020 telah mencuri perhatian publik.
Pada 2021, sejumlah judul juga menduduki posisi trending, seperti "Imperfect The Series", "Little Mom", "Antares", dan "Kisah Untuk Geri".
"Little Mom" bahkan meraih penghargaan MURI sebagai webseries pertama Indonesia yang trending di 22 negara.
Sementara, "Kisah Untuk Geri" juga memenangkan penghargaan Pemeran Pria Terpuji Dalam Serial Web di tahun 2021. (antara)
Berita Terkait
-
Usung Genre Horor, Anime The Summer Hikaru Died Siap Tayang Tahun 2025
-
Layak Dinanti, Intip Trailer dan Jadwal Rilis One Hundred Years of Solitude
-
5 Serial Animasi Paling Ditunggu di Akhir 2024, Ada Spin-off Inside Out
-
Squid Game 2 Rilis Teaser dan Poster, Ungkap Alasan Gi Hun Kembali ke Game
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
Terkini
-
Serangan Fajar Pilkada Batam: 2 Wanita Ditangkap, Anggota DPRD Diduga Terlibat
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam