SuaraBatam.id - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam akan menambah distributor baru untuk memasok komoditas cabai.
Hal ini sebagai langkah menekan harga cabai yang sempat naik hingga Rp100 ribu per kg dan mencegah kenaikan pada bulan berikutnya.
Diketahui bahwa kenaikan harga cabai itu sudah terjadi di daerah penghasil baik Jawa dan Sumatera.
Kepala Disperindag Kota Batam, Gustian Riau mengatakan distributor baru tersebut telah disepakati dari pertemuan dengan para distributor cabai yang ada di Batam.
“Ketiga distributor cabai yang ada sekarang tak bisa dikendalikan. Ada aja berbagai alasannya,” ujar Gustian, Sabtu (8/1/2022).
Selain itu, Pemerintah Kota Batam akan bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Simalungun, untuk memasok cabai dan telur.
Rencana kerjasama tersebut juga akan segera ditindaklanjuti oleh Bupati Simalungun.
"Insyaalah Rabu kami akan ke Simalungun. Sehingga komoditas cabai dan telur clear. Sehingga saat akhir 2022 mendatang tak ada kendala," kata dia.
Sebelumnya, Disperindag Batam juga sudah ke Deli Serdang untuk kerjasama memasok kebutuhan cabai di Batam. Sayangnya, di Deli Serdang, Januari Februari tersedia sementara Maret dan April kosong.
Baca Juga: Penghuni Ditemukan Membusuk di Apartemen Avava Batam, Sudah 2 Bulan Meninggal
"Ternyata panennya per dua bulan saja. Sementara Simalungun mampu memasok cabai dan telur ke Batam," katanya.
Sementara itu, harga cabai di pasaran sudah mulai turun. Seperti di pasar perumnas Sagulung, harga cabai merah sudah Rp 60 ribu per kilogram padahal sebelumnya sempat pada kisaran harga Rp 80 ribu per kilogram.
Sedangkan harga cabai rawit mencapai Rp 80 ribu per kilogram, sebelumnya sempat menembus angka Rp 100 ribu per kilogram.
Berita Terkait
-
Update Pangan Nasional 11 Januari 2026: Harga Cabai Kompak Turun, Jagung Naik
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini, Cabai Makin Murah Sentuh Rp40 Ribu
-
Harga Pangan Nasional Mayoritas Turun, Cabai hingga Beras Terkoreksi
-
Harga Cabai dan Daging Sapi Mulai Berangsur Turun
-
Melihat Upaya Pemulihan Jalan Lembah Anai, Jaga Konektivitas Stabilitas Pangan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar