SuaraBatam.id - Megabintang sepakbola Lionel Messi dinyatakan terpapar Covid-19. Tak hanya Messi, tiga pemain Paris St Germain (PSG) lainnya juga positif Corona.
Melansir Reuters, menurut klab tersebut, tiga pemain itu antara lain bek Juan Bernat, kiper cadangan Sergio Rico dan gelandang Nathan Bitumazala adalah pemain lain yang kembali dinyatakan positif.
Diketahui, pemain internasional Argentina Messi bergabung dengan PSG dari klub masa kecil Barcelona pada bulan Agustus dan pemain berusia 34 tahun itu telah mencetak enam gol dalam 16 pertandingan pada semua kompetisi untuk tim Paris.
PSG mengatakan dalam pernyataannya bahwa keempat pemain saat ini dalam isolasi dan tunduk pada protokol kesehatan yang sesuai.
Prancis melaporkan 219.126 kasus Covid-19 baru yang dikonfirmasi dalam periode 24 jam pada Sabtu, hari keempat berturut-turut negara itu telah mencatat lebih dari 200.000 kasus.
Prancis telah bergabung dengan Amerika Serikat, India, Brazil, Inggris, dan Rusia yang memiliki lebih dari 10 juta kasus.
PSG berada di puncak klasemen Ligue 1 dengan 46 poin setelah 19 pertandingan, 13 poin di atas Nice yang berada di posisi kedua.
Mereka akan melakukan perjalanan ke klub tingkat ketiga Vannes pada Senin untuk pertandingan babak 32 besar Piala Prancis. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Banyak Jamaah Terpapar Omicron, Malaysia Tangguhkan Perjalanan Umrah
-
Prancis Jadi Negara Ke-6 Dengan Lebih 10 Juta Kasus Covid-19
-
231 Kasus Baru Covid-19 Ditemukan di China, Sebagian Besar Penularan Lokal
-
Lionel Messi Thailand Dapat Pujian Jelang Hadapi Indonesia
-
Mengejutkan! Lionel Messi Dirumorkan Merapat ke Klub Rival Barcelona
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen