SuaraBatam.id - Aktris Celine Evangelista bercerai Stefan William pada Oktober lalu. Perceraian di 2021 rupanya membuat ia menjadikan tahun tersebut sebagai pembelajaran.
Celine Evangelista siap menatap 2022 dengan target menjadi pribadi yang lebih baik. Terlebih dalam urusan mencari pasangan, Celine tak mau gegabah.
"Ya semua ada positif negatif," ujar Celine di kanal YouTube Star Story, Sabtu (25/12/2021).
"Aku nggak menargetkan dan nggak buru-buru. Jadi untuk dekat sama siapapun, berteman sama siapa saja, ya nggak apa-apa," sambungnya dikutip dari MataMata.com.
Bagi Celine, saat ini lebih selektif dalam memilih pasangan. Dia tak mau bercerai lagi di masa yang akan datang.
"Ya pastinya belajar dari pengalaman untuk lebih bijak lagi dalam berhubungan," kata wanita 29 tahun ini.
Ditambah lagi, Celine juga masih memilih fokus bekerja serta membesarkan anak. Saat ini, dua poin itu dirasa lebih penting.
"Sekarang kan aku masih sibuk kerja. Jadi kepikirannya cuma anak sama kerja saja," ucap Celine Evangelista.
Namun yang pasti, Celine memastikan tak akan menutup hati untuk para lelaki.
"Kan aku nggak tahu. Manusia cuma bisa berencana, Tuhan yang menentukan. Jadi nggak tahu entah besok atau lusa atau kapan kan, sama-sama nggak tahu apa yang akan terjadi. Cuma untuk saat ini aku belum ada niat untuk serius," kata Celine Evangelista.
Diketahui, Celine Evangelista dan Stefan William bercerai pada 18 Oktober 2021. Perpisahan kedua pasangan kabarnya dilakukan atas kesepakatan bersama.
Berita Terkait
-
Celine Evangelista Tak Yakin Stefan William Mau Rayakan Natal Bareng Anak
-
Natal Pertama Tanpa Stefan William, Celine Evangelista: Nggak Ngaruh
-
Tanggapi Gosip Adik Bibi ke Kelab Malam, Jawaban Mayang Tak Terduga
-
11 Artis Menyandang Status Duda di Tahun 2021, Ada yang Langsung Move On
-
5 Artis Menjanda di 2021, Ada yang Sudah Menikah 12 Tahun
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar