SuaraBatam.id - Video yang memperlihatkan mobil menyenggol sepeda motor terparkir di depan minimarket hingga berujung penganiayaan remaja viral di media sosial. Peristiwa tersebut terjadi di Medan Sumatera Utara.
Belakangan, pelaku pemukulan yang juga pemilik mobil diamankan Polrestabes Medan. Tersangka berinisial HSM, anggota Satgas Cakra Buana PDIP.
Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi membenarkan penangkapan HSM di Medan, namun dia belum merinci kronologi kejadian.
Sementara itu, saat proses pemeriksaan di Polrestabes Medan, HSM tampak lesu. Dia terlihat mengenakan kemeja putih berbalut sweater. Wajahnya tampak menunduk.
Mengutip Batamnews.co.id--jaringan Suara.com, peristiwa ini terjadi di mini market yang berada di Sekolah Al-Azhar, Kota Medan.
Awalnya, tampak sebuah mobil berwarna hitam milik HSM masuk ke area mini market. Mobil itu kemudian tampak menyenggol sepeda motor FL, yang terparkir di depannya.
Lalu diduga tampak FL keluar dari mini market. Kemudian HSM juga keluar dari mobilnya dan keduanya terlihat berhadap-hadapan.
Lalu tidak berapa lama, HSM menghujamkan pukulan ke wajah FL tersebut. Tidak hanya sekali, pukulan diarahkan sebanyak 5 kali.
Selain itu, HSM yang pada saat kejadian mengenakan baju putih juga menendang FL. Namun korban tampak tidak melawan.
Berita Terkait
-
Komplotan Ormas Penganiaya Prajurit TNI di Kebayoran Baru Jaksel Ternyata Mabuk Berat, Wanita Ikut Ditangkap
-
Edy Singgung Soal Tambang Blok Medan di Debat Kedua Pilgub Sumut, Bobby Nasution: Laporkan Pak, Kami Tunggu
-
Dicopot! Polisi Tampol Sopir Taksol Kompol Bambang Surya Dimutasi Ke Pamen Yanma
-
Brutal! Remaja Putri di Jonggol Hajar Temannya di Warung Kopi, Ini Kata Polisi
-
5 Lowongan Kerja Pabrik Medan Terbaru: Cek Posisi dan Kualifikasinya!
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
-
Review DADOO: Nostalgia Game Ular Tangga yang Bisa Main Multiplayer Secara Online
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya