SuaraBatam.id - Pasar konvensional Cendrawasih di KM IX, Tanjungpinang, sudah dibuka Senin (22/11).
Pasar yang dibangun oleh CV Salam Gurindam dapat dimanfaat warga setempat untuk mendapatkan kebutuhan sehari-hari dan menjadi salah satu pusat perputaran ekonomi di Tanjungpinang.
“Indikasi keberhasilan pelaksanaan pembangunan di suatu daerah dapat dilihat dari peningkatan perekonomian rakyat, salah satunya dengan adanya pasar baru ini,” ujar GubernurAnsar Ahmad saat meresmikan pasar tersebut, yang dikutip dari Kepriprov.
Menurut dia, tujuan pembangunan pasar konvensional cendrawasih merupakan upaya untuk memberikan kontribusi bagi masyarakat sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui geliat perputaran perekenomian.
“Pasar merupakan sarana vital yang diperlukan masyarakat untuk memudahkan memasarkan hasil pertanian, perikanan, dan sebagainya,” kata Gubernur.
Daeng (47) yang sehari-hari berjualan ikan di pasar cendrawasih mengaku sangat terbantu dengan adanya pasar ini. Pasar yang baru beroperasi selama dua Minggu ini menjadi tempat baru baginya mencari rezeki.
“Selama ini saya hanya berjualan di pinggir jalan, dengan adanya pasar ini kan juga mempermudah akses masyarakat ke pasar sehingga tidak perlu lagi ke Bintan Center,” kata Daeng.
Dirinya juga menuturkan bila sarana dan prasarana di pasar tersebut sudah sangat memadai, hanya saja menurutnya akses jalan menuju pasar masih perlu ditingkatkan.
Baca Juga: Tanjungpinang Punya Shelter Rumah Singgah Korban KDRT dari Angkasa Pura
Berita Terkait
-
Pemerintah Buka Seluasnya Akses Pasar Ekspor untuk Redam Gejolak Ekonomi Global
-
Cegah Penyuapan dan Fraud, OJK Rilis Aturan Baru untuk Pasar Modal Indonesia
-
Persaingan Sengit Toyota dan Brand China di Pasar Mobil Nasional
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Pajak Opsen Jadi Tantangan Industri Sepeda Motor Indonesia Tahun 2026
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar