SuaraBatam.id - Anak semata wayang mendiang Vanessa Angel, Gala saat ini sering kali menghabiskan waktu dengan Fuji.
Fuji merupakan adik dari Bibi Ardiansyah. Fuji dan Gala suka membagikan kebersamaan mereka di media sosial.
Baru-baru ini, Fuji memperlihatkan momen ketika dirinya momong Gala.
Dalam sebuah daily vlog yang diunggah, Fuji tampak begitu sabar menemani, menggendong, dan menidurkan Gala selama satu hari penuh.
Mereka terlihat sudah bersiap sejak pagi hari untuk pergi melakukan pemeriksaan kesehatan. "Sekarang jam 6 pagi. Gala baru bangun," ujar Fuji.
Sepanjang perjalanan, Gala terlihat tak bisa lepas dari Fuji. Bahkan, saat melakukan pemeriksaan, ia terus digendong dan dipeluk oleh Fuji.
Setelah bepergian, Fuji dan Gala hanya menghabiskan waktu bersama di rumah sembari bersenda gurau. Tak lupa, Fuji juga begitu sabar memandikan Gala.
Singkat cerita, akhirnya Fuji memperlihatkan momen di mana Gala bisa tertidur lelap pada malam hari.
Momen Fuji momong Gala Sky tersebut tampaknya membuat netizen terenyuh. Mereka bahkan memuji naluri keibuan Fuji yang sudah muncul sejak usia muda.
Baca Juga: Sopir Sebut Vanessa Angel Sempat Sadar Usai Kecelakaan
"Walaupun usia nya masih muda tapi naluri keibuannya sudah tertanam sedari alm Vanessa Angel masih ada," komentar Sheril.
"Fuji hebattt usia muda udah ngurusin anak kecil...Sehat selalu yaa kalian," ujar Melda.
"MasyaAllah mba Fuji, semoga diberi kesehatan terus, MasyaAllah, seneng banget ngeliat Gala senempel itu sama kamu," komentar Tari.
Berita Terkait
-
Fuji Hebohkan Medsos Lewat Video Motoran Bareng Pria, Pacar Baru?
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Dituding Abaikan Gala Sky, Fuji: Keluargaku Happy, Kamu Gak Diajak
-
Dituduh Lebih Sibuk Liburan dengan Anak Erika Carlina Dibanding Sama Gala, Fuji Beri Balasan Menohok
-
Dituding Lebih Sibuk Liburan dengan Anak Erika Carlina Ketimbang Gala, Fuji Balas Menohok
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar