SuaraBatam.id - Polda Jambi lewat akun Twitter-nya meminta maaf atas peristiwa yang saat ini menjadi sorotan netizen di media sosial.
Diketahui, akun Twitter resmi Kepolisian Jambi itu kedapatan me-like sebuah video porno Jepang di media sosial.
"Mohon maaf sebelumnya, dikarena beberapa lama akun resmi Twitter kami down dan ada beberapa kali upaya masuk ilegal dari pihak luar. Saat ini kami sedang mereset ulang untuk keamanan akun kami," tulis akun tersebut pada Rabu siang.
Jejak digital akun Twitter Polda Jambi tersebut diungkap oleh akun @txtdariorangberseragam, yang biasa mencuitkan konten-konten terkait tentara dan polisi pada Rabu (17/11/2021).
Baca Juga: Polda Jambi Like Video Porno: Politikus Indonesia Sampai Tokoh Dunia Pernah Jadi Korban
Dalam cuitan itu, terlihat akun @polda_jambi me-like sebuah video, yang tampilan depannya menggambarkan seorang perempuan dan lelaki telanjang sedang berhubungan seksual.
Cuitan @txtdariorangberseragam itu sendiri telah di-retweet lebih dari 1.400 kali, disukai lebih dari 7300 kali, dan dikomentari nyaris 2000 kali.
Warganet sendiri langsung memeriksa akun Polda Jambi tersebut dan mengaku melihat sendiri konten porno tersebut masih ada di kolom konten-konten yang di-like.
"Iya beneran ada wkwkw," cuit seorang pengguna Twitter sembari membagikan foto layar akun Polda Jambi.
"Kirain bercanda anjrrr, ternyata benerannn," timpal pengguna lain, juga sembari membagikan tangkapan layar konten yang dimaksud.
Baca Juga: Viral Akun Twitter Polda Jambi Like Video Porno Jepang
Suara.com juga telah mengecek akun Twitter Polda Jambi, tetapi konten porno tersebut sudah tidak ditemukan.
Berita Terkait
-
Elon Musk Dituding Sebarkan Informasi Menyesatkan Terkait Pemilu AS di X
-
Ridwan Kamil Minta Izin Aktif Kembali di X, Netizen: Di-Pin Nggak?
-
Platform X Tangguhkan Akun Atas Nama Pemimpin Iran Ayatollah Ali Khamenei
-
Kominfo Tuntut X Segera Buka Kantor di Indonesia
-
X di Ujung Tanduk: Kemenkominfo Ancam Blokir Jika Tak Buka Kantor di Indonesia
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024