
SuaraBatam.id - Kristen Stewart segera menikah dengan kekasih perempuannya Dylan Meyer. Mantan kekasih Robert Pattinson itu tampaknya serius membangun hubugan.
Kabar pernikahan tersebut diungkap Kristen Stewart dalam acara The Howard Stern Show di Sirius XM pada Selasa (2/11/2021).
Ia yakin akan melangsungkan pernikahan itu. "Kami akan menikah. Kami benar-benar akan melakukannya," kata Kristen Stewart dikutip dari Us Weekly.
Layaknya pasangan kekasih yang hendak menikah, Kristen Stewart juga mengharapkan dirinya dilamar sang kekasih.
Baca Juga: Kejari Bidik Dugaan Korupsi Dana BOS SMA 1 Batam
"Aku bisa membayangkan apa yang ingin diwujudkan. Kami akan menikah, ini akan terjadi," tutur aktris kelahiran California tersebut.
Kristen Stewart menyampaikan ia dan Dylan Meyer sudah membahas soal ide pernikahan mereka.
Sayangnya belum diketahui secara pasti, kapan pasangan mereka menikah.
Rumor soal hubungan Kristen Stewart dan Dylan Meyer terjadi pada Agustus 2019. Dua bulan kemudian, pasangan ini resmi mengumumkan jalinan cinta.
"Temukan aku di bawah selimut," tulis Dylan Meyer sambil mengunggah foto perempuan tengah berciuman.
Baca Juga: Dinkes Batam: Vaksin Anak Usia 9-11 Tahun Dilaksanakan Tahun Depan
Meski baru dua tahun menjalin cinta, tapi Kristen Stewart dan Dylan Meyer pernah bertemu bertahun-tahun lalu sebelum keduanya pacaran.
Isu pertunangan Kristen Stewart dan Dylan Myer muncul pada Juli 2021. Pemicunya karena aktris 31 tahun tersebut terlihat mengenakan cincin di tangan kirinya.
Sebelum jatuh cinta pada kekasih perempuannya, Kristen Stewart pernah berpacaran dengan sejumlah lelaki. Mereka diantaranya Michael Angarano dan Robert Pattinson.
Berita Terkait
-
Posting Pakai Baju Pengantin, Inara Rusli Jawab Tudingan Sudah Menikah Lagi
-
Bagikan Foto Latar Belakang Berwarna Biru, Yono Bakrie Siap Naik Pelaminan
-
Maxime Bouttier Ogah Bahas Status Barunya Sebagai Suami Luna Maya: Belum Ketemu Lagi
-
Banyak yang Selingkuh? Davina Karamoy Tegas Tak Mau Nikah dengan Aktor
-
Selain Bule, Luna Maya Ungkap Satu Persamaan Lain soal Asal-usul dengan Maxime Bouttier
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan