SuaraBatam.id - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mencari kader baru di Batam. Untuk memberikan kesempatan pada warga, Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), membuka pendaftaran anggota partai secara online.
Dikutip dari Batamnews, Sekretaris DPD PKS Kota Batam, Warya Burhanuddin mengatakan, langkah tersebut dibuka tidak lain karena tingginya permintaan dari masyarakat.
"PKS bergerak cepat merespons permintaan dari masyarakat ini dan membuka pendaftaran secara online," ujar Warya di Batam Center, Kamis (14/10/2021).
Bagi masyarakat yang ingin menjadi anggota bisa mendaftarkan diri dengan mengunjungi www.daftar.pks.id dan atau menghubungi nomor Call Center 081364743263.
Mereka yang sudah mendaftar akan langsung mendapatkan Kartu Tanda Anggota (KTA) elektronik sebagai bukti telah menjadi anggota PKS. Sedangkan kartu dalam bentuk fisiknya akan didistribusikan melalui DPC PKS atau pengurus PKS di tingkat kecamatan.
"Jika ada kendala saat melakukan pendaftaran, masyarakat bisa menghubungi nomor yang ada. Nanti akan dibantu oleh petugas mengisi formulir pendaftaran," katanya.
Warya menambahkan, PKS selalu mengajak masyarakat Batam dan semua lapisan masyarakat untuk bersama-sama melayani masyarakat. PKS juga memiliki berbagai program sosial yang langsung menyentuh bagi yang membutuhkannya.
"Dengan program ini banyak warga dan simpatisan PKS yang antusias untuk mendaftar," ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPD PKS Kota Batam, Yusuf mengatakan, PKS adalah partai Rahmatan Lil Alamin yang mengajak siapa saja untuk bergabung. Saat ini, katanya, sudah banyak tokoh masyarakat yang bergabung bersama PKS dan terus bergerak mengajak masyarakat bersama melayani masyarakat di dalam naungan partai ini.
"Kami berterimakasih dan sangat mengapresiasi antusias d serta semangat warga Batam untuk bergabung dengan PKS," ujar Yusuf.
Baca Juga: Gara-gara Mengejar Jambret, Wanita di Batam Tewas Menabrak Pohon
Berita Terkait
-
InDrive Perluas Dukungan Pelanggan 7x24 Jam di Indonesia
-
Daftar NPWP Online 2026 bagi Profesional dan Pelaku Usaha
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Demokrat Murka SBY Dituduh Dalang Ijazah Palsu Jokowi, Akun TikTok Diberi 3 Hari untuk Minta Maaf
-
Densus 88: Ideologi Neo Nazi dan White Supremacy Menyasar Anak Lewat Game Online!
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar