SuaraBatam.id - Gubernur Kepri Ansar Ahmad mengganti dan melantik ratusan Pejabat Eselon III dan IV Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan biro lingkungan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Pelantikan dilakukan di Gedung Daerah, Tanjungpinang, Kamis (14/10/2021).
Ansar mengatakan promosi, rotasi dan mutasi di pemerintahan adalah hal yang lumrah dan biasa.
"Promosi sebagi bentuk penghargaan dan apresiasi, sedangkan rotasi sebagai upaya untuk melakukan penyegaran dan harus siap menghadapi tantangan baru," pesan Ansar.
Ansar mengingatkan kepada para pejabat yang baru dilantik, bahwa jabatan yang diemban ini dalam kurun waktu tiga hingga empat bulan akan dievaluasi.
Untuk itu tegasnya, bagi pejabat yang baru dilantik untuk bekerja dengan baik, dan kinerja harus dapat dipertanggungjawabkan.
"Saya menjamin dalam hal penggantian jabatan ini tidak ada transaksional. Semua dilakukan berdasarkan penilaian dan kinerja yang telah dilakukan," ujarnya.
Sebelumnya, Ansar mengungkapkan, dalam waktu dekat dirinya akan melakukan rotasi kesejumlah pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemprov Kepri.
"Eselon III dan IV sedang kita susun. Tak apa-apa pelan-pelan, sambil kita melihat pejabat mana yang sungguh-sungguh mau kerja," ujarnya.
Baca Juga: Kepri Siap Terima Wisman, Ansar Ahmad Minta Pemerintah Segera Beri Izin
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar