SuaraBatam.id - Bandar narkoba wilayah Bengkong, Batam, Zulkifli (41) ditangkap polisi Kamis (7/10/2021) malam.
Ia berhasil diamankan saat berada di depan Supermarket Bengkong Indah, Kota Batam.
Dir Resnarkoba Polda Kepri, Kombes Pol Muji Supriyadi mengatakan, Zulkifli adalah bandar narkoba jenis sabu-sabu dan ekstasi.
"Diamankan barang bukti sabu 715 gram dan pil ekstasi sebanyak 395,5 butir dengan merek Kodok berwarna merah muda," ujar Muji, Senin (11/10/2021).
Kasubdit I Ditresnarkoba Polda Kepri, Kompol Arbaridi Jumhur menceritakan kronologis penangkapan Zul.
"Saat diamankan ia mengendarai sebuah motor Vega R dan membawa pil ekstasi sebanyak 1,5 butir untuk barang contoh," kata Jumhur.
Lanjut Jumhur, setengah butirnya diduga sudah ia konsumsi terlebih dahulu sehingga saat diamankan hanya 1,5 butir pil ekstasi yang didapati.
Pelaku beserta barang bukti dibawa ke tempat tinggalnya oleh petugas, masih di kawasan Bengkong.
Di kamar kostnya, petugas melakukan penggeledahan dan menemukan satu kotak modem bekas yang didalamnya berisikan tujuh bungkus serbuk kristal seberat 715 gram dan satu buah kotak kardus kecil yang didalamnya berisi sembilan bungkus plastik bening berisi pil ekstasi sebanyak 395,5 butir jika digabung dengan sebelumnya.
Saat ini polisi masih melakukan pengembangan lebih lanjut terhadap pelaku.
Baca Juga: Diabetes, Penyakit Penyerta Penyebab Kematian COVID-19 di Batam
Berita Terkait
-
Aksi Ekstrem Pasutri Pakistan di Soetta: Sembunyikan 1,6 Kg Sabu di Lambung dan Usus
-
Perut Isinya Sekilo Sabu, Aksi Gila Pasutri Pakistan Telan 159 Kapsul Demi Lolos di Bandara Soetta
-
Kejari Bogor Musnahkan 5 Kilogram Keripik Pisang Bercampur Narkotika
-
Ammar Zoni Jalani Sidang Lanjutan, Saksi Beberkan Temuan Narkotika di Sel Tahanan
-
Asal-usul Gembong Narkoba Dewi Astutik: Dari Penipu Online Hingga Bertemu Godfather Nigeria
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar