SuaraBatam.id - Kasus video syur artis Gisella Anastasia masih diproses oleh Polda Metro Jaya. Kehidupannya masih menjadi sorotan.
Belakangan tiap konten yang diunggahnya juga masih mendapat komentar miring warganet.
Mantan istri Gading Marten itu mengaku membatasi unggahannya di media sosial. Menurutnya, hal yang ia unggah di media sosial lebih banyak soal pekerjaannya.
"Memang dari kemarin seadanya aja (unggah di medsos), kalau harus kerja keluar, bikin konten Youtube juga nggak banyak. Paling Gempi aja itu yang suka ngajak buat konten," beber Gisel.
"Paling update di sosmed sebisa aku aja. Ya aku juga ada bisnis make up dan skincare juga kan," jelasnya ketika ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.
Pelan-pelan ia mundur dari dunia entertaiment. Perempuan yang akrab disapa Gisel itu juga mengaku sedang membatasi pekerjaannya.
"Masih membatasi kerjaan entertainment juga, masih pandemi juga kan," sambungnya.
Gisella Anastasia mengaku terbatasnya pekerjaan di entertain ia gunakan untuk fokus membesarkan bisnis kecantikannya. Maraknya publik figur yang membangun bisnis serupa pun justru diakuinya menimbulkan saling dukung.
"Jadi jalanin aja apa aja dikerjain yang penting tujuannya baik. Dan kita (publik figur) saling support karena banyak juga kan yang pada main (jualan produk kecantikan," sambungnya mengakhiri.
Mundurnya janda satu anak itu diduga imbas kasus video syur berdurasi 19 detik itu.
Berita Terkait
-
Reaksi Gisel Soal Hubungan Gading Marten dan Medina Dina: Aduh! Yang Penting..
-
Temani Gempi Rilis Lagu Baru, Kebersamaan Gisel dan Gading Marten Kembali Digunjing
-
Gempi Merengek Ayam Goreng saat Rekaman Lagu bareng Yura Yunita, Bikin Gemas!
-
Gempi Debut Sebagai Penyanyi, Gading Marten dan Gisel Gandeng Yura Yunita
-
7 Momen Kebersamaan Medina Dina dan Gisella Anastasia, Akrab!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
Terkini
-
Serangan Fajar Pilkada Batam: 2 Wanita Ditangkap, Anggota DPRD Diduga Terlibat
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam