SuaraBatam.id - Atlet Cabang Olahraga (Cabor) Biliar Kepri, Andri dan Suprianto menyumbangkan medali Perunggu untuk nomor 15 Ball Double di PON XX Papua.
Pasangan Andri/Suprianto harus mengakui kehebatan atlet biliar Jawa Tengah Riki/Roko dan kalah dengan skor 1-5 saat babak semifinal yang digelar di GOR Biliar Timika, Senin (4/10/2021).
Langkah Andri/Suprianto di PON XX Papua cabor biliar terbilang mengejutkan. Pada babak perempat final, dengan dramatis pasangan Andri/Suprianto mengalahkan pebiliar Jawa Barat Irsal/M Bewi.
Kepri sempat tertinggal 2-4, sebelum akhirnya berhasil membalik kedudukan menjadi 5-4.
Baca Juga: Terdengar Suara Aneh, Pesawat Wings Air rute Batam - Anambas Gagal Terbang
Sebelumnya di babak penyisihan Andri/Suprianto menundukkan pasangan pebiliar senior Feri/Sahroni (Kalbar), Andri/Suprianto menang juga dengan skor 4-5.
Dengan keberhasilan biliar merengkuh medali perunggu, Kepri kini total mengoleksi tiga medali perunggu.
Kepri kini menempati peringkat 29 dengan raihan tiga medali perunggu.
Pelatih biliar Kepri Ahuat mengatakan faktor kelelahan menjadi penyebab kegagalan melaju ke final.
Meski demikian ia mengaku atlet biliar Kepri sudah berjuang maksimal.
Baca Juga: Pembangunan Jembatan Batam-Bintan Dapat Dukungan DPR, Proyek Dimulai Tahun 2022
“Atlet biliar Kepri berlaga dua kali dalam sehari, dengan jeda istirahat yang kurang. Stamina terkuras saat berusaha melaju ke semifinal saat mengalahkan Irsal/M Bewi (Jawa Barat),” terangnya saat dihubungi, Selasa (5/10/2021) siang.
Di babak perempat final, Andri/Suprianto bermain selama tiga jam, setelah beristirahat pebiliar Kepri kemudian berlaga di babak semifinal.
Sementara itu CDM Kontingen Kepri Kabupaten Mimika Syawaludin mengatakan perjuangan atlet biliar Kepri sangat luar biasa.
“Padahal yang dilawannya adalah pebiliar senior yang punya nama hebat di tingkat nasional. Terima kasih atas dukungan dan doa masyarakat Kepri,” tutur Syawaludin.
Meski hanya menghasilkan medali perunggu, biliar Kepri masih menyisakan peluang untuk meraih medali.
Biliar Kepri masih berlaga di tiga nomor lagi, yakni 10 ball double, 10 ball single, dan 15 ball single.
Keterangan foto
Suasana pertandingan biliar pasangan nomor 15 ball double kepri
Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait
Berita Terkait
-
Tinggi Kim Yeon Koung, Benarkah Hampir Mencapai 2 Meter?
-
Profil Tutku Burcu, Si Cantik yang Jadi Rival Megawati Hangestri di Liga Voli Korea
-
Profil Lydia Onic: Atlet E-Sport Viral Gegara Isu Video Syur
-
Kariernya Bersinar Sebagai Atlet Voli, Pendidikan Megawati Hangestri Pertiwi Ternyata Juga Mengesankan
-
Profil Sabina Altynbekova, Atlet Voli Asal Kazakhstan Viral Kini Digaet Yogya Falcons
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024